Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Spesifikasi dan Harga Toyota Rangga alias IMV 0 yang Baru Meluncur

Dwi Wahyu R. - Senin, 27 November 2023 | 17:18 WIB
Spesifikasi Toyota Rangga alias IMV 0 yang meluncur di Thailand
Toyota
Spesifikasi Toyota Rangga alias IMV 0 yang meluncur di Thailand

GridOto.com -Spesifikasi dan harga Toyota Rangga alias IMV 0 yang baru meluncur.

Toyota Rangga alias IMV 0 (Innovative Multipurpose Vehicle) resmi diluncurkan di Bangkok, Thailand hari ini (27/11/2023).

Cuma kalau di Thailand namanya bukan Toyota Rangga, tapi Toyota Hilux Champ.

Begini spesifikasi Toyota Hilux Champ yang baru meluncur di Thailand hari ini.

Toyota Hilux Champ
Toyota
Toyota Hilux Champ

Baca Juga: Toyota Rangga Concept, Pick-Up Ringan buat Penerus Proyek IMV

Mobil ini memiliki panjang 5.300 mm, lebar 1.785 mm, dan tinggi 1.735 mm.

Toyota Hilux Champ ini tersedia dalam dua pilihan wheelbase, yaitu Short Wheelbase (SWB) dan Long Wheelbase (LWB).

Untuk versi SWB ukuran wheelbase-nya 2.750 mm sedang yang LWB mencapai 3.085 mm.

Jadi antara wheelbase SWB dengan LWB bedanya sekitar 335 mm.

Ground clearance kedua tipe bodi ini berbeda pula, SWB tingginya 180 mm sedang LWB 164 mm.

Interior Toyota Hilux Champ
Toyota
Interior Toyota Hilux Champ

Baca Juga: Toyota Rangga Concept Bakal Pakai Mesin Apa? Prediksinya Ini

Untuk pilihan mesin Hilux Champ SWB juga berbeda dengan LWB.

SWB ada mesin bensin 4-silinder 1.998 cc DOHC 16 valve (1TR-FE), bensin 4-silinder 2.694 cc DOHC 16 valve (2TR-FE), dan diesel 4-silinder 2.393 cc Turbo Intercooler (2GD-FTV).

Sementara LWB hanya tersedia mesin diesel 4-silinder 2.393 cc Turbo Intercooler (2GD-FTV).

Jadi kalau ditotal pilihan mesinnya Hilux Champ ada tiga, yaitu dua bensin dan satu diesel.

Mesin bensin 2.000 cc mampu menghasilkan tenaga 139 dk/5.600 rpm dan torsi puncak 183 Nm/4.000 rpm.

Kalau mesin bensin 2.700 cc dapat memproduksi tenaga 166 dk/5.600 rpm dan torsi puncak 245 Nm/4.000 rpm.

Mesin diesel 2GD-FTV Toyota Hilux Champ
Toyota
Mesin diesel 2GD-FTV Toyota Hilux Champ

Baca Juga: Kenapa Toyota Rangga Concept Juga Sering Disebut IMV 0. Apa Artinya?

Sementara untuk yang diesel 2.400 cc ada dua versi, yaitu 2GD-FTV dan 2GD-FTV (High).

Kedua mesin ini sama-sama bertenaga 150 Nm/3.400 rpm, tapi beda dikeluaran torsi puncaknya saja.

2GD-FTV biasa torsinya 343 Nm/1.400-2.800 rpm sedang 2GD-FTV (High) torsinya 400 Nm/1.600-2.000 rpm.

Ketiga mesin ini sudah akrab dengan masyarakat Indonesia karena pernah dipakai di Toyota Kijang Innova, Toyota Fortuner, dan Toyota Hilux.

Toyota Hilux Champ
Toyota
Toyota Hilux Champ

Baca Juga: Dipamerkan di Japan Mobility Show 2023, Toyota Rangga Concept Pakai Mesin Apa?

Untuk transmisinya baik mesin bensin maupun diesel ada dua pilihan, yaitu manual 5-speed dan otomatis 6-speed dengan sequential shift.

Toyota Hilux Champ ini di Thailand cuma tersedia dalam penggerak roda belakang alias Rear Wheel Drive (RWD).

Di Thailand pick-up 1 ton ini tersedia dalam delapan grade dan punya 11 pilihan model personalisasi (customized).

Untuk pilihan warnanya cuma ada empat, yaitu Super White, Off White, Dark Gray Metallic, dan Silver Metallic.

Toyota Hilux Champ
Toyota
Toyota Hilux Champ

Baca Juga: Belum Resmi Dijual, Ratusan Calon Konsumen Tertarik Beli Toyota Rangga

Untuk harga di Thailand, Hilux Champ ditawarkan dengan harga mulai Rp 202,4 juta sampai 254,5 juta.

Demikian artikel "Spesifikasi Toyota Rangga alias IMV 0 yang Meluncur di Thailand" dari GridOto.com.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa