Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Komparasi Trail 150, Yamaha WR 155R vs Honda CRF150L vs Kawasaki KLX 150BF SE, Mana Pilihanmu?

Harry - Jumat, 11 Desember 2020 | 09:16 WIB
Komparasi trail 150 cc
Rizky/Gridoto.com
Komparasi trail 150 cc

(Baca Juga: Ada Diskon Cuci Gudang, Beli Kawasaki KLX 150L SE dan Ninja 250SL Kini Cuma Rp 20 Jutaan Sob!)

Komparasi trail 150 cc
Rizky/Gridoto.com
Komparasi trail 150 cc

Keunggulan WR 155R karena suspensi depan teleskopik dan belakang monosok, punya jarak main yang panjang dan redamannya cenderung padat.

Efeknya stabil di jalan aspal, tapi enggak gampang bottoming saat melompat atau melibas lubang.

Beda dengan CRF150L dan KLX 150BF SE yang pakai suspensi depan upside down, yang karakternya cenderung mengayun, jadi sedikit kurang stabil saat melibas jalan aspal.

Soal monosok, ketiganya dibekali setelan preload, jadi bisa diatur sesuai keinginan.

(Baca Juga: Panduan Ukuran Final Gear Kawasaki KLX 150, Biar Lebih Bertenaga di Tanjakan)

Performa
Sang pendatang baru WR 155R unggul berkat spesifikasi mesin paling canggih, berkapasitas 155 cc, SOHC 4 katup VVA, injeksi, berpendingin cairan dan punya transmisi manual 6 speed.

Klaim tenaganya 16,5 dk di 10.000 rpm dan torsi 14,3 Nm di 6.500 rpm.

Sementara KLX 150BF SE dan CRF150L punya spesiifkasi mesin mirip, 150 cc 4 tak, SOHC 2 katup, pendingin udara.

Malah rasio kompresi keduanya identik loh, 9,5 : 1.

Mesin Kawasaki KLX 150 BF
Dok. Otomotif

KLX 150BF SE punya kapasitas murni 144 cc, dengan output tenaga maksimal 11,8 dk di 8.000 rpm dan torsi 11,3 Nm di 6.500 rpm.

Kalau CRF150L, kapasitas murninya 149,1 cc, dengan klaim tenaga 12,7 dk pada 8.000 rpm dan torsi 12,43 Nm di 6.500 rpm.

Karakter mesin KLX 150BF SE jadi yang paling smooth, karena masih pakai karburator tipe vakum jadi respon bukaan gas enggak bisa selalu diimbangi dengan naik-turun skep karburator.

Untuk harian sih masih cukupan, tapi kalau dipakai off road harus sabar supaya bisa mendapatkan tenaganya.

Untuk melibas tanjakan harus ancang-ancang untuk dapat momentum dan tenaganya enggak ngedrop.

(Baca Juga: Mesin Honda CRF150L Makin 'Adem' Setelah Adopsi Oil Cooler, Segini Biayanya)

Honda CRF150L
Rizky/Gridoto.com

Beda dengan CRF150L, yang tenaganya lebih agresif dan kuat sejak putaran rendah.

Mesin ini juga minim getaran dan roda belakang bisa spinning dengan mudah saat kopling di sentak.

Kalau WR 155R dengan kapasitas mesin dan output paling besar, karakternya paling menyenangkan karena rata dari putaran bawah sampai atas.

Tenaga dan torsi enggak putus-putus dan mudah untuk mendapatkan torsi kuat saat melibas tanjakan.

(Baca Juga: Gunakan Honda CRF150L, Para Polwan di Tulungagung Bagikan Sembako Sebagai Peringatan Hari Kartini)

Dengan transmisi 6 percepatan manual, saat dipakai di jalan rata WR 155R bisa lebih ngebut dan lebih irit.

Bandingkan deh sama kedua lawannya tadi yang masih pakai transmisi 5 speed dan mesin menggerung saat berjalan lebih dari 70 km/jam.

Keunggulan mesin WR 155R juga dibuktikan dengan hasil akselerasi dan konsumsi bahan bakarnya. Data lengkap bisa lihat langsung di bawah ini sob.

   KLX 150BF SE  CRF150L WR 155R
0-60 km/jam 5,8 detik 5,6 detik 4,4 detik
0-80 km/jam 10,8 ddetik 9,7 detik 7,7 detik
0-100 km/jam 21,7 detik 20,6 detik 15,4 detik
0-100 m 8,1 detik (@70,3 km/j) 8,1 detik (@74,6 km/j) 7,2 detik (@78,2 km/j)
0-201 m 12,8 detik (@83,6 km/j) 12,6 detik (@89,2 km/j) 11,5 detik (@91,8 km/j)
0-402 m 20,9 detik (@95,5 km/j) 20,3 detik (@97 km/j) 18,8 detik (@103,2 km/j)
Top speed Spidometer 105 km/jam 113 km/jam 117 km/jam
Top speed Racelogic 104,1 km/jam 103 km/jam 109,9 km/jam
Konsumsi BBM 31,8 km/liter 42,3 km/liter 48,3 km/liter

Yamaha WR 155R
Rizky/Gridoto.com
Yamaha WR 155R

Kesimpulan
Yamaha WR 155R sedikit banyak mengganggu peta persaingan motor trail 150 cc, karena langsung mengungguli lawan-lawannya berkat mesin dan fitur yang dibawanya.

CRF150L saat ini jadi pilihan paling aman, dari sisi kelengkapan dan harga.

Lain cerita dengan KLX 150BF SE, memang teknologinya paling sederhana, tapi kelengkapan pendukung untuk off road jadi yang paling komplit.

Nah sekarang tinggal tentukan pilihan sesuai kebutuhan dan isi kantong sob.

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa