Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MUDIK & LIBUR LEBARAN 2023

Lima Ruas Tol Ini Berlakukan Diskon Tarif Saat Arus Mudik Lebaran 2023, Potongan Mulai 15 sampai 58 Persen

Naufal Nur Aziz Effendi - Senin, 17 April 2023 | 17:40 WIB
Pada arus mudik dan balik Lebaran 2023, sebanyak 5 ruas tol memberikan diskon tarif tol yang bisa dimanfaarkan pemudik, berikut daftarnya.
Dok. Jasa Marga
Pada arus mudik dan balik Lebaran 2023, sebanyak 5 ruas tol memberikan diskon tarif tol yang bisa dimanfaarkan pemudik, berikut daftarnya.

GridOto.com - Memasuki arus mudik Lebaran 2023, sejumlah pengelola tol memberikan diskon tarif yang bisa dimanfaatkan masyarakat yang pengin pulang ke kampung halaman.

Tercatat lima ruas tol yang memberikan diskon dengan besaran cukup menggiurkan, tiga di antaranya berada di Pulau Jawa dan dua di Pulau Sumatera.

Juru Bicara Kementerian PUPR, Endra S. Atmawidjaja, menyatakan bahwa kebijakan diskon tarif tol ini merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh pemerintah untuk mengurangi kepadatan selama mudik dan arus balik Lebaran tahun ini.

"Kami harapkan agar diskon tarif tol ini yang telah ditawarkan oleh operator jalan tol, dapat disambut positif dan dimanfaatkan oleh masyarakat yang memiliki keleluasaan waktu untuk mudik lebih dulu atau kembali lebih belakangan," ujar Endra dikutip dari Kompas.com, Senin (17/4/2023).

Pertama, PT Jasa Marga (Persero) Tbk memberikan diskon tarif tol sebesar 20 persen untuk ruas Tol Jakarta-Cikampek yang merupakan bagian penting dari Jalan Tol Trans Jawa.

Diskon berlaku pada tanggal 16-17 April dan 27-29 April 2023, dari Gerbang Tol Cikampek Utama menuju Gerbang Tol Kalihurip Utama atau sebaliknya.

Sementara PT Hutama Karya (Persero) Tbk memberikan potongan tarif tol sebesar 20 persen, untuk ruas Bakauheni-Terbanggi Besar yang merupakan bagian dari Trans Sumatera.

Diskon tarif berlaku selama periode 16-18 April dan dilanjutkan pada 26-28 April 2023 untuk semua jenis kendaraan.

Potongan tarif tol juga diberikan pada ruas Tol Kayuagung-Palembang yang dikelola oleh PT Waskita Toll Road melalui anak perusahaannya PT Waskita Sriwijaya Tol (WST).

Baca Juga: Tol Cisumdawu Seksi 4,5,6 Dibuka, Polisi Imbau Pemudik Waspadai Titik Ini 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa