Sambut Hari Menanam Pohon, Toyota Innova Owners Club Indonesia Tanam 2.000 Bakau di Indramayu

Radityo Herdianto - Kamis, 24 November 2022 | 16:05 WIB

Toyota Innova Owners Club Indonesia (TIOCI) melaksanakan kegiatan penanaman 2.000 bakau di Pantai Tambak Raya (Pataya), Indramayu, Jawa Barat. (Radityo Herdianto - )

"Sebagai komunitas otomotif TIOCI ingin berperan dalam menjaga lingkungan," tegas Iwan.

"Kami juga mengajak komunitas otomotif lainnya untuk bersama-sama melakukan penghijauan kembali baik hutan maupun pesisir pantai yang punya banyak manfaat," terusnya.

Selain acara penanaman bakau, TIOCI juga memberikan plakat serta kartu anggota komunitas kepada Bupati Indramayu.

Dok. Toyota Innova Owner Club Indonesia (TIOCI)
Bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Indramayu, kegiatan ini digagas oleh Ketua Divisi Ekowisata Nusantara TIOCI, Ayank Yenny Rangkuti.

Juga penghargaan TIOCI dengan memberikan member kehormatan kepada Kepala Dinas Lingkungan Hidup Indramayu, Aef Surahman.

Andrew Guataviano, Perwakilan IMI Bidang Lingkungan Hidup mengapresiasi TIOCI acara menanam bakau ini.

Baca Juga: Sudah Kantongi Sertifikat Logo dari DJKI, Komunitas AHPC Indonesia Sudah Diakui Negara

"Harapannya acara seperti ini dapat terus dilakukan dan diikuti oleh komunitas otomotif lainnya," kata Andrew.

"Selama ini acara komunitas otomotif identik dengan modifikasi dan turing, masih jarang yang mengarah pada kepedulian lingkungan," imbuhnya.