Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ternyata Ini, Perbedaan Karakter Konsumen Motor Honda di Dealer Reguler dan Premium

Naufal Shafly - Sabtu, 11 November 2023 | 19:30 WIB
Ilustrasi pembelian motor Honda
Naufal Shafly/GridOto.com
Ilustrasi pembelian motor Honda

GridOto.com - Di Indonesia Honda memiliki tiga jenis dealer yakni Reguler, Wing dan Big Wing.

Untuk dealer reguler, biasanya lebih banyak menjual motor matic dengan kubikasi mesin di 160 cc ke bawah, dan motor bebek.

Sedangkan, dealer Wing dan Big Wing biasanya menjual motor premium Honda seperti CBR650R, CBR1000RR-R, CB500X, CRF1100L Africa Twin, Rebel, CBR250RR, CRF250 Rally, Forza, Monkey, Super Cub C125, dan Honda regular model.

Lantas, bagaimana perbedaan konsumen yang datang ke kedua jenis dealer tersebut?

Menurut Novianti Hasima, Sales People dari Astra Motor Sumatera Selatan, konsumen di dealer Wing atau Big Wing lebih menyukai pendekatan secara personal.

"Pendekatannya lebih ke personal. Mereka itu sebenarnya tau (tentang motor yang akan dibelinya), tapi mereka lebih ingin diakui kalau motor yang dipilih itu sudah pilihan yang tepat," ucap Novi yang baru saja memenangkan penghargaan Front Line People (FLP) di ajang Kontes Layanan Honda Nasional 2023.

Ia menambahkan, konsumen di dealer premium Honda biasanya akan senang jika motor pilihannya didukung dan diapresiasi.

"Konsumen sudah pintar untuk cari-cari informasi, mereka cuma ingin diapresiasi, ingin mendapat empati, ingin (punya) kedekatan emosional antara kami (sales) dengan konsumen," tambahnya.

Sementara, konsumen di dealer reguler biasanya masih membutuhkan informasi detail terkait motor yang akan dibelinya.

Baca Juga: Skutik Retro Honda Ini Tambah Manis Setelah Diupdate, Sekali Full Tank Bisa Jalan 247 Km

Konsumen di dealer reguler biasanya perlu konsultasi terlebih dulu, terkait motor yang sekiranya cocok dengan kebutuhannya.

"Di sini kami (sales) harus bisa menggali terus kebutuhan mereka seperti apa," ucap Novi.

"Informasinya juga harus tepat sasaran, yang mau pake motornya nanti siapa, dipakainya buat apa, itu harus dicari tahu supaya nanti kami bisa rekomendasikan motor yang pas," tambahnya.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa