Sebelum Meluncur Besok, Yuk Intip Spesifikasi CFMoto XO Papio Racer

Rangga Kosala - Minggu, 1 Oktober 2023 | 10:00 WIB

CFMoto XO Papio Racer mengusung desain sport-retro ala besutan 80an (Rangga Kosala - )

Pelek 12 inci di kedua roda punya lebar 2.75 inci di depan dan 3.50 inci di belakang.

Pelek ini kemudian dibalut oleh ban berukuran 120/70-12 dan 130/70-12.

Dari sisi penerangan, semua lini lampu di XO Papio Racer sudah menggunakan LED yang hemat energi.

Mulai dari dua headlamp di depan, lampu sein sampai stoplamp imut di buritan.

CFMoto
Stoplamp LED CFMoto XO Papio Racer seperti motor jadul

Yang tidak kalah keren yaitu panel instrumennya, berbentuk bulat dengan ukuran mungil, hanya 3 inci. Tampilannya paduan dari analog dengan layar LCD digital kecil di sisi kanannya.

Walau kecil isinya cukup lengkap, ada takometer analog, spidometer digital, gear position indicator, jam, tripmeter, odometer berikut indikator lampu-lampu dan sebagainya.

CFMoto
CFMoto XO Papio Racer dibekali panel instrumen mungil tapi isinya cukup lengkap

Menariknya CFMoto memberikan aksesoris resmi berupa layar LED Pixel untuk dipasang di sisi fairing depan, nantinya tampilan layar bisa dikustomisasi lewat aplikasi di smartphone.

CFMoto
Terdapat aksesoris resmi LED Pixel screen di CFMoto XO Papio Racer

Menilik dari laman web global resmi, CFMoto XO Papio Racer ditawarkan dalam tiga pilihan warna, ada Nebula White, Fiery Red dan Moss Green.

Lantas kapan CFMoto XO Papio Racer akan diluncurkan secara resmi di Indonesia?

Kami masih menunggu kabar dari pihak MForce Indonesia selaku pemegang merek CFMoto di tanah air. Stay tune ya!

Baca Juga: Muncul di Diler Resmi CFMoto, Motor Listrik Zeeho AE8 Segera Dijual?