Terminal Cilacap Kosong Melompong. PO Bus Memilih Tidak Beroperasi, Angkutan Gelap Makin Marak

Dia Saputra - Selasa, 12 Mei 2020 | 11:20 WIB

Kondisi Terminal Tipe A Bangga Bangun Desa Cilacap yang sepi tidak bus beroperasi, Senin, (11/5/2020). (Dia Saputra - )

GridOto.com - Akibat pemberlakukan PSBB dan larangan mudik, membuat beberapa PO bus memilih berhenti beroperasi.

Hal tersebut membuat beberapa terminal jadi kosong melompong, seperti pada Terminal Bangga Bangun Desa Cilacap.

Koordinator Satuan Pelayanan Terminal Bangga Bangun Desa Cilacap, Alkori, menegaskan jika saat ini sudah banyak PO bus yang tidak membuka trayek.

"Bahkan sudah satu bulan lebih beberapa PO bus memilih tidak beroperasi," jelas Alkori, Senin (11/05/2020), dikutip dari TribunJateng.com.

Baca Juga: Ikuti Imbauan Pemerintah, Mitsubishi Gantikan Posko Mudik dengan Dealer Jaga

Meski sudah banyak bus yang tidak beroperasi, ribuan pemudik masih berdatangan ke Kota Cilacap.

Pemkab Cilacap merilis data pemudik yang sudah tiba mencapai 64.685 orang pada Minggu (10/05/2020).

Alkori memperkirakan para pemudik tersebut telah menggunakan kendaraan pribadi atau angkutan liar.