Tes Lengkap Wuling Confero S ACT, LMPV Dengan Transmisi Unik

Aries Aditya Putra - Rabu, 29 April 2020 | 09:30 WIB

wuling Confero S ACT (Aries Aditya Putra - )

Rianto P
Mesin Wuling Confero S ACT sama persis dengan versi manual

Selebihnya bisa dikatakan mirip dengan versi manual, misalnya dari sisi desain. Di eksterior mungkin Anda akan kesulitan cari perbedaannya.

Tapi bisa digambarkan sedikit kalau logo Wuling di gril depan versi ACT lebih kecil.

Lalu di bagian buritan, pada bagian bawah bumper tak bisa ditemui lagi rear foglamp yang dulu sempat ada di awal kemunculan Confero S.

Sementara di bagian interior, perbedaannya ada pada pilihan warna kabin. Versi ACT hanya tersedia pilihan aura hitam lengkap dengan jahitan benang warna merah.

Rianto P
Wuling Confero S ACT terasa lega saat diisi 7 penumpang dewasa

Untuk akomodasi, tak ada bedanya dengan versi manual.

Confero S tetap sebuah Low MPV yang lega ketika diisi 7 penumpang dewasa. Atap tinggi jadi andalan di mobil ini.

Captain seat di jok baris kedua juga bikin mobil ini jadi alternatif menarik, mengingat tak ada rivalnya yang menggunakan format captain seat di jok baris kedua.