Ternyata Ini Sistem Pendingin Baterai Mobil Listrik DFSK Glory E3

Ryan Fasha - Jumat, 6 September 2019 | 09:00 WIB

DFSK Glory E3 di pameran IEMS 2019 (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Dalam pemakaian mobil listrik pasti juga akan ada panas yang terjadi pada baterai dan komponen penting lainnya.

Hal ini wajar karena aliran arus listrik yang besar dari baterai ke motor listrik akan menyebabkan panas.

Pada DFSK Glory E3 pun memiliki pendingin pada baterai dan modul motor agar menghindari overheating.

Untuk pendingin menggunakan liquid cooler atau pendingin cairan seperti radiator.

Dan air radiator ini pun bersikulasi untuk mendinginkan komponen penting.

ryan/gridoto.com
modul motor DFSK Glory E3

(Baca Juga: Perbedaan Utama Fitur Voice Command pada WIND Wuling dan i-Talk DFSK)

"Untuk menghindari panas berlebih pada baterai dan modul motor dan modul baterai maka di DFSK Glory E3 menggunakan cairan pendingin. Jadi air pendingin ini bersirkulasi pada bagian tersebut dan sudah diberi jalur seperti water jacket pada mesin motor bakar," ucap Ricky Humisar Deputy Product Division Head PT Sukonindo Automobile selaku pemegang merek DFSK saat wawancara dengan GridOto.com di acara Indonesia Electric Motor Show 2019 (IEMS 2019).

Jadi air pendingin ini tidak akan membuat korsleting sistem baterai ataupun motor listrik.

Untuk melepaskan panas mesin juga menggunakan media radiator yang ditempatkan di bagian depan layaknya radiator di mesin biasa.

Selain mendapat terpaan angin saat mobil berjalan, radiator ini juga dilengkapi dengan kipas tambahan yang akan menyala bila suhu air sudah tinggi.

Dengan suhu baterai dan modul motor yang stabil akan membuat kinerja komponen penting ini terjaga.

ryan/gridoto.com
cairan pendingin pada DFSK Glory E3 untuk mendinginkan baterai

(Baca Juga: Voice Command i-Talk di DFSK Pakai Bahasa Inggris, Ini Alasannya)

Bila tidak dilakukan pendinginan, maka baterai Glory E3 yang mencapai 52,56 kWh bisa akan menjadi sangat panas.

"Pada modul motor dan modul baterai juga penting dilakukan pendinginan karena di sini otak dari mobil listrik yang bertugas mengalirkan dan mengontrol arus listrik. Bila terlalu panas maka bisa saja terjadi konsleting atau rusak," tambah Ricky.

Baterai pada DFSK Glory E3 ditempatkan di bawah kolong mobil.

Dan sudah dilengkapi dengan pelindung tambahan agar baterai tidak mentok ke jalan.