GridOto.com - Salah satu fitur istimewa yang ada di Mitsubishi Xpander Ultimate adalah Active Yaw Control atau biasa disingkat AYC.
AYC ini termasuk fitur istimewa karena mampu meningkatkan kapabilitas bermanuver yang pada gilirannya ikut meningkatkan nilai keselamatan.
Secara historis, eksistensi AYC dimulai sejak tahun 1996 yang mana pertama kali pertama kali digunakan oleh Lancer Evolution IV, jagoan Mitsubishi yang sangat kompetitif di ajang reli dunia.
Biasanya AYC hadir di mobil-mobil premium Mitsubishi seperti Xforce, Destinator, atau Xpander Cross.
Tapi kini manfaat AYC juga bisa dirasakan oleh pengguna Mitsubishi Xpander Ultimate sebagai varian tertinggi (flagship) Xpander di di Indonesia.
Berkat AYC, Xpander Ultimate menjadi lebih aman karena manuvernya semakin presisi.
Baca Juga: 7 Alasan Interior Xpander dan Xpander Cross Nyaman untuk Perjalanan Jauh
AYC bertindak sebagai penggenap fitur ABS dan ASC (Active Stabilicy Control) yang sudah ada pada Xpander.
ABS sejatinya menjadi fitur awal yang memastikan roda tidak terkunci saat mengerem keras (hard braking).
| Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR