Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Satu Desa di Ciamis Dilewati Tol Getaci, Tapi Tak Ada Rumah yang Digusur!

Ruditya Yogi Wardana - Jumat, 3 Maret 2023 | 06:32 WIB
Ilustrasi jalan tol
Dok. BPJT
Ilustrasi jalan tol

GridOto.com - Proyek Jalan Tol Getaci (Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap), bakal melintasi beberapa desa di wilayah Jawa Barat, salah satunya Desa Bangunsari, Kecamatan Pamarican, Ciamis.

Dari data yang sudah dihimpun, sekitar 520 bidang tanah dengan total luas 50 hektare yang terdampak proyek Jalan Tol Getaci di Desa Bangunsari.

Tetapi ada hal yang menarik dari lahan terdampak Jalan Tol Getaci di Desa Bangunsari, karena dikatakan tidak menerjang rumah-rumah warga.

Hal tersebut dikonfirmasi oleh Kepala Desa Bangunsari, Subhan Adisuroso yang menyebut anggapan tadi berasal dari foto udara yang diambil pada 2019 lalu.

Berdasarkan foto yang didapatkannya, 520 bidang lahan yang terdampak proyek jalan tol merupakan lahan persawahan.

"Jadi tidak ada pemukiman warga kalau mengacu dari foto udara yang diambil 2019 lalu," ujar Subhan, dikutip dari Tribunjabar.id, Selasa (28/02/2023).

Ia menambahkan, foto udara tadi diambil ketika rencana proyek Tol Getaci sedang dalam proses pengkajian dan persiapan.

Lalu pada 2021 dilakukan pengeboran tanah di beberapa titik, dengan kedalaman 60 meter untuk diambil contoh tanahnya.

"Katanya mau diteliti kandungan tanahnya," kata Subhan.

Baca Juga: Tol Getaci Bakal Lewati Tasikmalaya, Berikut Bocoran Daftar Wilayahnya

Editor : Hendra
Sumber : TribunJabar.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa