Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2022

Mengulik Mobil Baru Daihatsu Sigra X Deluxe, Ini Detail Fiturnya

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Kamis, 7 Juli 2022 | 19:30 WIB
Mobil baru Daihatsu Sigra X Deluxe MT facelift di Summarecon Mall Bekasi, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Mobil baru Daihatsu Sigra X Deluxe MT facelift di Summarecon Mall Bekasi, Kota Bekasi, Jawa Barat.

GridOto.com - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) telah meluncurkan mobil baru Daihatsu Sigra facelift di Indonesia (7/7).

Mobil baru Daihatsu Sigra facelift 2022 hadir dengan penyegaran terbaru pada tampilan eksterior dan interiornya.

Pada acara rilis yang diselenggarakan di Summarecon Mall Bekasi, Kota Bekasi, Jawa Barat, Daihatsu membawa dua varian mobil baru Daihatsu Sigra facelift.

Salah satunya adalah varian X Deluxe MT yang menjadi salah satu varian menengah Daihatsu Sigra.

Sekilas melihat eksteriornya, Daihatsu Sigra varian X Deluxe MT mendapatkan detail fitur yang tidak lebih banyak dari varian atasnya.

Buritan Daihatsu Sigra varian X Deluxe MT.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Buritan Daihatsu Sigra varian X Deluxe MT.

Baca Juga: Dibanderol Mulai Rp 129 Jutaan, Daihatsu Sigra Facelift Punya Pilihan Warna Baru

Sebut saja ornamen gril dan spion varian X Deluxe MT masih sewarna bodi ketimbang hitam.

Pelek alloy two-tone 14 inci yang disematkan pada Sigra X Deluxe MT facelift juga masih berdesain serupa dengan sebelumnya.

Meski mempertahankan elemen eksterior sebelum facelift, Sigra X Deluxe terbaru sudah dapat Smoked LED Headlamp, antena shark fin, dan Auto Rear Wiper.

Masuk ke interior, Daihatsu Sigra X Deluxe MT sudah mendapatkan dasbor, head liner, rear air circulator, dan jok berwarna hitam.

Sayangnya interior Sigra X Deluxe MT "dapat" lebih banyak warna hitam seperti di area sekitar kenop AC dan tuas power window.

Interior Daihatsu Sigra X Deluxe MT.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Interior Daihatsu Sigra X Deluxe MT.

Baca Juga: Resmi Meluncur, Daihatsu Targetkan Sigra Facelift Dapat Terjual 3.500 Unit Tiap Bulannya

Jok baris ketiga Sigra X Deluxe MT masih berupa bangku tanpa headrest, berbeda dari varian R ataupun R Deluxe.

Masih seputar fitur, Daihatsu Sigra X Deluxe MT mendapatkan head unit radio 2-DIN yang belum mendukung konektivitas Bluetooth.

Sigra varian ini juga tidak memiliki tombol-tombol di sisi kanan pengemudi karena absennya fitur spion elektris dan Front Corner Sensor.

Soal harga, Daihatsu menjual Sigra varian X Deluxe dengan harga Rp 155,2 juta untuk transmisi manual dan Rp 168,3 juta untuk transmisi otomatis.

Editor : Trybowo Laksono

Lebih Murah Dari Baleno, Ternyata Maruti Suzuki Swift Gak Dapat Ini

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa