Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2022

Mobil Baru Wuling New Cortez Kini Fiturnya secanggih Almaz RS

Aries Aditya Putra - Kamis, 24 Maret 2022 | 20:20 WIB
Wuling New Cortez dengan fitur lebih lengkap
Aries Aditya
Wuling New Cortez dengan fitur lebih lengkap

 

GridOto.com - Wuling Indonesia menghadirkan Cortez yang lebih lengkap. Baik secara fitur maupun kenyamanan.

Dari sisi kenyamanan, mobil seharga Rp 310,65 juta untuk tipe EX dan Rp 273,8 juta tipe CE (dengan subsisi PPnBM Wuling) ini dibalut dengan material busa jok yang jauh lebih empuk.

Ditambah lagi, untuk penumpang di baris kedua, kini terdapat meja lipat yang bisa berfungsi ganda.

Bisa untuk meletakkan tumbler atau botol, bahkan bisa juga sebagai tempat untuk dudukan laptop atau tablet ketiga bekerja di perjalanan.

 

Interior Wuling New Cortez dengan panel baru
Aries Aditya
Interior Wuling New Cortez dengan panel baru

Baca Juga: Harga Wuling Cortez CT Terkorting Belasan Juta Rupiah Karena Subsidi PPnBM, Begini Simulasi Kreditnya

Dari sisi fitur, Cortez juga dilengkapi Wuling Indonesian Command atau WIND. Fitur ini memungkinkan pengaturan beragam perangkat mobil lewat perintah suara.

Selanjutnya, Cortez juga dilengkapi fungsi Internet of Vehicle (IoV).

Setelah smartphone terkoneksi dengan mobil, smartphone bisa berfungsi layaknya kunci mobil dengan akses yang lebih jauh lagi.

Tak hanya untuk buka tutup kunci tapi bisa menyalakan/mematikan mobil dan menyalakan AC dari jarak jauh sekalipun.

 

Editor : Trybowo Laksono

Fitur Berkendara Unik di GWM Haval H6 HEV, Mirip Mobil Listrik!

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa