GridOto.com - Antusiasme pasar terhadap mobil listrik Geely EX2 langsung terlihat sejak awal kehadirannya di Indonesia.
Baru beberapa bulan dibuka untuk pemesanan, model rakitan lokal ini sudah mengantongi lebih dari 2.000 order, sekaligus mulai dikirim ke jaringan dealer resmi di Tanah Air.
Geely Auto Indonesia resmi memulai distribusi batch pertama Geely EX2 dari fasilitas perakitan PT Handal Indonesia Motor (HIM) di Purwakarta.
Sebanyak 1.000 unit perdana dilepas ke sekitar 40 dealer yang tersebar di Pulau Jawa maupun luar Jawa, menandai dimulainya tahap pengiriman ke konsumen.
Pemesanannya sendiri dibuka sejak November 2025 dan berlanjut hingga peluncuran resmi pada 20 Januari 2026.
Respons positif tersebut disebut tidak lepas dari kombinasi harga yang agresif dan kelengkapan fitur yang ditawarkan di kelasnya.
“Geely EX2 mendapat respons yang sangat positif berkat harga kompetitif dan fitur inovatif di kelasnya. Distribusi 1.000 unit Geely EX2 pertama mencakup pengiriman ke 40 dealer di Pulau Jawa dan luar Jawa. Penyerahan ke konsumen akan dimulai pada akhir Januari,” ujar CEO Geely Auto Indonesia, Wu Chuxing, dalam keterangan tertulis yang diterima GridOto.com, Jumat (30/1/2026).
Wu menambahkan, tingginya minat konsumen membuat Geely mendorong percepatan produksi lokal.
“Target kami adalah mempercepat produksi lokal untuk memenuhi permintaan yang terus meningkat,” katanya.
Baca Juga: First Drive Geely EX2, Mobil Listrik Imut, RWD, dan Bertenaga Besar
| Editor | : | Naufal Nur Aziz Effendi |
KOMENTAR