Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bocor! Sosok Yamaha MT-09 2021 Sudah Beredar, Begini Tampilannya

Dia Saputra - Selasa, 27 Oktober 2020 | 12:05 WIB
sosok Yamaha MT-09 2021 yang beredar.
paultan.org
sosok Yamaha MT-09 2021 yang beredar.

GridOto.com - Jelang peluncurannya yang akan berlangsung di Eropa dalam waktu dekat ini, sosok Yamaha MT-09 2021 telah beredar.

Bahkan desain bodi dan beberapa ubahan pada sport non-fairing Yamaha ini sudah terlihat jelas.

Dari foto yang beredar, tampak desain headlamp MT-09 2021 lebih gagah dengan satu LED berukuran sedang.

Dengan desain yang berbeda, headlamp-nya kini memiliki posisi lebih tinggi dibanding model sebelumnya.

Baca Juga: Membandingkan Posisi Berkendara di MT-07 dan MT-09, Mana Lebih Nyaman?

Melansir paultan.org, MT-09 2021 juga menerima ubahan pada bagian tangki hingga bodi belakang.

Desain baru tangki sport non-fairing ini disesuaikan dengan desain bodi lainnya agar lebih elegan sob.

desain headlamp Yamaha MT-09 2021
paultan.org
desain headlamp Yamaha MT-09 2021

Sepatbor belakang yang dimiliki kini sudah menggunakan model rear fender, tak lagi menggunakan model mud guard.

Tak hanya desain bodi, kabarnya Yamaha juga meningkatkan sistem pengereman pada MT-09 2021.

Baca Juga: Punya 3 Riding Mode, Karakter Yamaha MT-09 Bisa Jadi Galak dan Lembut

Sistem suspensinya pun ditingkatkan agar lebih nyaman saat digunakan berkendara dibanding model sebelumnya.

Namun hingga saat ini pihak Yamaha belum mengonfirmasi apa saja peningkatan yang diterima sport non-fairing ini.

Yamaha MT-09 2021 dari sisi kiri
paultan.org
Yamaha MT-09 2021 dari sisi kiri

Begitu juga pada sektor mesin, hingga saat ini masih belum ada kabar lebih lanjut.

Tetapi ada sedikit bocoran dengan peningkatan pada mesin, regulasi emisi Euro 5 akan dimiliki Yamaha MT-09 2021.

mesin baru Yamaha MT-09 2021
paultan.org
mesin baru Yamaha MT-09 2021

Editor : Fendi
Sumber : Paultan.org

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa