Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2020

Tanggapan Fabio Quartararo Setelah Jajal Komponen Baru di Tes MotoGP Misano 2020

Laili Rizqiani - Rabu, 16 September 2020 | 16:35 WIB
Fabio Quartararo menjajal beberapa komponen baru pada Tes MotoGP Misano, Selasa (15/9/2020).
Twitter.com/FabioQ20
Fabio Quartararo menjajal beberapa komponen baru pada Tes MotoGP Misano, Selasa (15/9/2020).

GridOto.com - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, turut menjajal komponen baru di motornya pada tes MotoGP Misano 2020, Selasa (15/9/2020).

Begitu juga dengan kedua pembalap tim Monster Energy Yamaha, yakni Valentino Rossi dan Maverick Vinales yang menjajal sasis baru M1, knalpot dan radio komunikasi.

Sementara Franco Morbidelli harus absen karena mengalami masalah dengan perutnya, dan memilih beristirahat untuk mempersiapkan balapan pada akhir pekan.

Baca Juga: Andrea Dovizioso Pede Setelah Coba Perangkat Baru dan Ubah Riding Style di Tes MotoGP Misano

Adapun pembalap asal Prancis itu berada di urutan ke-9 pada tes MotoGP Misano 2020, dengan catatan waktu 1 menit 32,353 (FP1) dan 1 menit 32,336 (FP2).

"Itu tes yang sangat bagus, karena kami berkesempatan untuk menjajal beberapa komponen baru," ujar Fabio Quartararo seperti dikutip dari Crash.net.

"Bukan lap tercepat, tapi aku cukup puas dan kami masih memiliki beberapa hal yang harus dicoba untuk balapan akhir pekan ini," sambungnya.

Fabio Quartararo juga mengungkapkan kesulitan yang dihadapinya, saat melakukan pengetesan di Sirkuit Misano.

Baca Juga: Semangat Andrea Dovizioso Menggebu-gebu, Siap Tampil Maksimal di MotoGP Emilia Romagna 2020?

"Kami mencoba melakukan yang terbaik, tapi jujur saja aku tidak begitu nyaman berkendara di sini dibanding di Sirkuit Jerez," akunya.

"Kurasa aku berusaha lebih keras dibanding pembalap Yamaha lain, mereka punya pengalaman di MotoGP lebih lama daripada aku. Aku perlu beradaptasi," sambungnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa