Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Selain Watt, Terang Atau Tidaknya Lampu Ternyata Dilihat Dari Sini

Isal - Kamis, 9 Juli 2020 | 13:40 WIB
Headlamp CBR150R sudah full LED, membuat tampilan wajah lebih futuristik namun tetap hemat daya
Salim
Headlamp CBR150R sudah full LED, membuat tampilan wajah lebih futuristik namun tetap hemat daya

Angka pada Kelvin hanya menyatakan warna sinar lampu yang dikeluarkan.

Semakin rendah nilai Kelvinnya berarti sinar lampu semakin kuning, sebaliknya semakin tinggi nilai Kelvinnya hingga 6.000 Kelvin, sinar lampu akan semakin putih.

"Sedangkan Lumen ini, semakin tinggi nilai Lumen-nya maka semakin terang sinar yang dipancarkan oleh bohlam," papar Adit.

Adit mengambil contoh nilai Lumen yang terdapat pada Osram All Season LED.

Baca Juga: Benarkah Kiprok Yang Panas Menadakan Ada Kerusakan? Ini Jawabannya

"Osram All Season LED untuk low beam (LB) punya 500 Lumen, lampu atau bohlam halogen motor itu rata-rata berkisar pada 400 Lumen," jelas Adit.

Berarti Lumen Osram All Season LED lebih besar 100 Lumen dari bohlam Halogen motor pada umumnya.

"Di atas kertas Osram All Season LED punya pancaran sinar lebih terang dibandingkan dengan bohlam Halogen pada umumnya," tambahnya.

Namun kenyataannya selisih 100 Lumen pun bisa terlihat sekali perbedaannya.

Baca Juga: Aki Terus Tekor Padahal Spul dan Kiprok Normal? Ini Biang Keladinya

"Walaupun cuma 100 Lumen, perbedaanya kelihatan sekali oleh mata manusia," tuturnya.

Nah, sekarang kalau kalian ingin ganti lampu selain Watt dan nilai Kelvinnya, kalian bisa lihat nilai Lumen-nya.

Kesimpulannya, semakin tinggi Lumen-nya maka semakin terang sinar lampu yang dihasilkan.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa