Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Waspada! Ruas Jalan Bireuen-Takengon Rawan Bencana, Bongkahan Batu Berserakan Terbawa Longsor

Dia Saputra - Selasa, 31 Desember 2019 | 20:45 WIB
Anggota Satlantas Polres Bireuen, Senin (30/12/2019) memindahkan tanah yang jatuh ke badan jalan di KM 27 Bireuen-Takengon.
Serambinews.com
Anggota Satlantas Polres Bireuen, Senin (30/12/2019) memindahkan tanah yang jatuh ke badan jalan di KM 27 Bireuen-Takengon.

GridOto.com - Pengendara roda dua maupun pengemudi roda empat diminta untuk berhati-hati jika melintasi ruas jalan Bireuen-Takengon Provinsi Aceh.

Hal tersebut dikarenakan beberapa titik di ruas jalan Bireuen-Takengon rawan terjadi bencana alam seperti longsor.

Tidak tanggung-tanggung, material yang terbawa longsor merupakan batu berukuran sedang dan besar.

Terlebih lagi memasuki musim hujan seperti sekarang, potensi terjadinya longsor tidak bisa diperkirakan.

(Baca Juga: Tahun 2020 Pertamina Siap Salurkan 15 Juta Kl Lebih BBM Bersubsidi)

Kanit Turjawali Satlantas Polres Bireuen, Bripka Taufikurrahman mengatakan, saat musim hujan beberapa titik sering longsor dan membahayakan pengendara yang melintas.

Jika memang hendak melintas di jalan ini saat musim hujan, harus lebih berhati-hati dan waspada dengan bebatuan yang bisa terjatuh kapanpun.

"Di KM 27 kawasan Cot Panglima arus lalu lintas sedikit ter­ganggu karena ada bong­kahan batu jatuh ke ba­dan jalan," jelasnya.

(Baca Juga: Ini Loh Underpass Terpanjang di Indonesia Yang Segera Diresmikan. Di Mana Sih?)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa