Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Waduh, Sudah Lebih dari Setengah Juta Kendaraan Padati Jalan Tol dan Tinggalkan Jakarta Hingga H-3 Natal 2019

Muhammad Ermiel Zulfikar - Senin, 23 Desember 2019 | 19:30 WIB
Ilustrasi. Kepadatan di Gerbang Tol selama arus mudik libur Natal dan Tahun Baru 2020.
Istimewa.
Ilustrasi. Kepadatan di Gerbang Tol selama arus mudik libur Natal dan Tahun Baru 2020.

GridOto.com - Hingga H-3 perayaan Natal 2019, PT Jasa Marga (persero) mencatat sudah lebih dari lima ratus ribu kendaraan yang melintas di Jalan Tol meninggalkan DKI Jakarta.

Tepatnya mencapai 521.739 kendaraan yang meninggalkan Jakarta menuju arah Timur, Barat dan Selatan selama periode tiga hari mudik, atau pada tanggal 20-22 Desember 2019.

"Angka ini naik sebesar 20,01 persen dari lalu lintas harian (LHR) normal sebesar 434.762 kendaraan," ujar Dwimawan Heru, selaku Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga dalam siaran resmi yang diterima GridOto.com, Senin (23/12/2019).

Adapun untuk lalu lintas arah Timur via Jalan Tol Jakarta-Cikampek masih menjadi kontribusi terbesar.

(Baca Juga: Menhub Imbau Pemudik Libur Nataru Pilih Bus yang Sudah Melakukan Pengecekan)

Sebanyak 162.780 kendaraan melintas di Gerbang Tol (GT) Cikampek utama dan 120.806 kendaraan yang melintas di GT Kalihurip Utama.

Meski begitu, pihak Jasa Marga memprediksi masih terdapat sekitar 70 ribu kendaraan yang belum meninggalkan Jakarta dan melintas di Gerbang Tol Cikampek Utama hingga 24 Desember 2019.

"Dalam periode mudik Natal 2019 selama tiga hari kemarin (20,21,22 Desember 2019), jumlah kendaraan yang telah melintasi GT Cikampek Utama adalah sebesar 69,85 persen dari total volume lalu lintas yang diprediksi," papar Heru lagi.

"Masih terdapat sebesar 30,15 persen atau sebanyak 70 ribu kendaraan yang diprediksi akan melintasi GT Cikampek Utama hingga 24 Desember 2019," sambungnya.

(Baca Juga: Selama Dua Hari Mudik Natal dan Tahun Baru 2020, Jalan Tol Disesaki 378 Ribu Kendaraan yang Meninggalkan Jakarta)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa