Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Banyak yang Belum Tahu, Fungsi Kantung di CVT Motor Matik

Luthfi Anshori - Selasa, 12 Juni 2018 | 14:14 WIB
Kantung pada CVT wajib dibersihkan
Fadhliansyah
Kantung pada CVT wajib dibersihkan

GridOto.com - Kalau diperhatikan, pada bagian bawah CVT (Continuosly Variable Transmission) motor matik biasanya ada kantung seperti selang karet.

Sudah tahu manfaatnya belum?

Nah ternyata fungsi dari kantung tersebut adalah untuk menampung aliran endapan air yang masuk ke area CVT.

Air yang masuk biasanya ketika melewati genangan air atau banjir, atau ketika motor dicuci.

Selain itu, kantung tersebut juga perlu dicek dan dibersihkan paling tidak sebulan sekali.

(BACA JUGA:Perbaiki Komponen Motor Pakai Metode Press, Berapa Lama Waktunya?)

Lalu bagaimana caranya mengeceknya?

Cukup siapkan tang, gunakan untuk membuka pengunci dari kantung pada CVT.

Membuka kawat penguncian cukup dengan tang
Fadhliansyah
Membuka kawat penguncian cukup dengan tang

Setelah kantung terlepas, nyalakan mesin motor sampai 10 detik sambil membuka gas sedikit, agar sisa-sisa air bisa keluar.

Nyalakan mesin motor biar sisa air keluar
Fadhliansyah
Nyalakan mesin motor biar sisa air keluar

Kalau sudah, matikan mesin dan pasang kembali kantung CVT-nya.

Lubang keluarnya sisa air
Fadhliansyah
Lubang keluarnya sisa air

Editor : Luthfi Anshori

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa