Aprilia Masih Sembunyikan Senjata Rahasia, Agar Tak Bisa Ditiru Tim Lain di MotoGP 2023

Rezki Alif Pambudi - Jumat, 10 Februari 2023 | 20:40 WIB

Aprilia masih sembunyikan senjata rahasianya di MotoGP 2023, agar tak bisa ditiru pabrikan lain (Rezki Alif Pambudi - )

GridOto.com - Pabrikan Aprilia menjalani tes shakedown dan tes resmi MotoGP 2023 dengan sangat produktif dan menjanjikan.

Sejak tes shakedown MotoGP 2023 di Sirkuit Sepang beberapa hari lalu, Aprilia telah mencoba banyak part aerodinamika yang bikin pabrikan lain semakin kebingungan.

Lalu pada hari pertama tes MotoGP 2023 yang berlangsung Jumat (10/2), Maverick Vinales dan Aleix Espargaro tampil cukup bagus di tengah gempuran rider Ducati.

Begitu banyaknya komponen baru yang dibawa pabrikan asal Italia ini, ternyata masih belum semuanya lho.

Para insinyur Aprilia dikabarkan sengaja masih menyembunyikan senjata rahasianya.

"RS-GP 2023 tak begitu berbeda, mereka mengembangkan banyak komponen kecil, tapi masih terlalu dini dan masih ada waktu untuk semakin baik," kata Aleix Espargaro dilansir GridOto.co dari Corsedimoto.

"Aku kira masih ada beberapa hal berbeda lagi, tapi revolusinya belum muncul sepenuhnya," jelas rider asal Spanyol tersebut.

Senjata rahasia rencananya baru dikeluarkan pada momentum yang tepat, supaya pabrikan lain tak bisa menirunya.

"Di masa lalu kami meniru, sekarang suatu kebanggaan yang lain meniru kami," sambung Espargaro.

Baca Juga: Ducati Perkasa, Pabrikan Jepang Tertunduk Lesu, Marco Bezzecchi Pimpin Hari Pertama Tes MotoGP 2023 di Sirkuit Sepang

MotoGP.com
Aprilia masih sembunyikan senjata rahasianya di MotoGP 2023

"Kami punya masih punya hal baru lainnya yang akan kami coba kemudian, jadi para rival tak punya waktu untuk meniru kami," ungkap pembalap bernomor 41 ini.

Sebelum musim berjalan, komponen aerodinamika motor MotoGP akan dihomologasi dulu oleh FIM.

Selanjutnya, setiap pembalap hanya boleh sekali melakukan upgrade aerofairing dalam semusim.

Dengan banyaknya komponen Aprilia, pabrikan lain tentu akan kesulitan meniru apa yang akan dipakai tim Noale ini untuk musim 2023.

Mungkin saja Aprilia akan mengeluarkan gebrakan lagi di dua hari tes tersisa di Sepang, atau malah di Portimao bulan Maret mendatang.

Jika terlalu mepet, benar bahwa tim lain akan kesulitan meniru komponen aerodinamika inovatif ala mereka.