Tips Perjalanan Jauh Pakai Motor, Pembonceng Harus Ingat Ini

Mohammad Nurul Hidayah - Selasa, 12 April 2022 | 16:20 WIB

IlustrasiI posisi boncengan yang aman (Mohammad Nurul Hidayah - )

Gridoto.com - Agar perjalanan jauh menggunakan motor menjadi lebih aman dan nyaman, pembonceng harus ingat beberapa hal ini.

Berkendara jauh menggunakan motor sambil berboncengan memang enak dilakukan.

Namun, buat kalian para pembonceng juga wajib tahu beberapa hal yang musti dilakukan.

Ada beberapa hal yang harus kalian lakukan agar pengendara motor tetap merasa aman dan nyaman ketika membonceng kalian.

Baca Juga: Ganti Oli Gardan Sebelum Lakukan Perjalanan Jauh Pakai Motor Matic

Johanes Lucky selaku Manager Safety Riding PT Astra Honda Motor (AHM) pernah kasih penjelasan mengenai hal ini.

“Berkendara jarak jauh memang menyenangkan dengan ditemani teman ataupun kerabat, namun para pembonceng juga perlu memperhatikan beberapa hal," buka Johanes Lucky.

Instagram @ridwankamil
Pakai riding gear yang lengkap

Pasalnya, setiap gerakan yang dilakukan oleh pembonceng di motor juga akan berpengaruh pada handling yang akan dilakukan pengendara.

"Hal utama yang harus dilakukan pembonceng adalah harus menjadi partner berkendara yang aman dan memberikan kenyamanan bagi pengemudi. Jangan lupa, pembonceng juga tetap harus menggunakan riding gear yang lengkap,” tambahnya.