Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

344 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek, Ini Arah Favoritnya

M. Adam Samudra - Sabtu, 17 Januari 2026 | 16:47 WIB
Ilustrasi liburan
Istimewa
Ilustrasi liburan

Rinciannya, kendaraan menuju Trans Jawa melalui GT Cikampek Utama mencapai 74.442 unit, naik 15,7 persen dari kondisi normal.

Sementara arus menuju Bandung melalui GT Kalihurip Utama tercatat 87.104 kendaraan, melonjak signifikan hingga 29,1 persen.

Di arah Barat (Merak), jumlah kendaraan yang melintas GT Cikupa tercatat 97.105 kendaraan, justru lebih rendah 5,7 persen dibandingkan lalu lintas normal.

Sementara itu, arus menuju arah Selatan (Puncak) melalui GT Ciawi mencapai 85.559 kendaraan, meningkat 10,6 persen dari kondisi normal.

Travoy Didorong Jadi 'Co-Driver Digital'
Selain pengaturan lalu lintas di lapangan, Jasa Marga juga mendorong pemanfaatan teknologi melalui aplikasi Travoy untuk membantu pengguna jalan selama periode libur.

“Aplikasi Travoy tidak hanya sebagai sumber informasi, tetapi juga sebagai asisten digital yang membantu pengguna jalan merencanakan perjalanan yang efektif dan efisien di jalan tol,” kata Rivan.

Travoy dilengkapi berbagai fitur, mulai dari CCTV real-time, informasi lalu lintas terkini, estimasi tarif tol, informasi rest area, hingga layanan pemesanan derek secara online.

Aplikasi ini juga mendukung pembayaran tol nirsentuh melalui teknologi RFID serta pencatatan transaksi digital.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa