Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bukan GLS atau Exceed, Ini Tipe Mitsubishi Destinator yang Paling Laku di 2025

Wisnu Andebar - Jumat, 16 Januari 2026 | 17:10 WIB
Ultimate jadi varian terlaris Mitsubishi Destinator
MMKSI
Ultimate jadi varian terlaris Mitsubishi Destinator

GridOto.com - Varian Mitsubishi Destinator Ultimate menjadi tipe paling diminati konsumen sepanjang 2025.

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO), tipe ini mencatatkan wholesales sebanyak 4.961 unit hingga Desember 2025.

Perolehan varian Ultimate tersebut menjadikanya sebagai kontributor terbesar dari total penjualan Destinator yang mencapai 10.415 unit, meski SUV tujuh penumpang tersebut baru meluncur di Indonesia pada Juli 2025.

Posisi Ultimate sebagai varian terlaris diikuti oleh Ultimate Premium dengan distribusi 3.897 unit.

Sementara itu, varian Exceed mencatatkan penjualan 1.253 unit, dan GLS menjadi tipe dengan angka terendah yakni 304 unit.

Dominasi varian Ultimate menunjukkan kecenderungan konsumen memilih Destinator dengan fitur paling seimbang antara harga dan kelengkapan.

Capaian Destinator tersebut ikut menopang kinerja PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) sepanjang Januari-Desember 2025.

Secara total, wholesales Mitsubishi tercatat 71.781 unit, turun sekitar 0,6 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2024 yang mencapai 72.217 unit.

Penurunan ini tergolong tipis jika dibandingkan dengan kondisi pasar secara keseluruhan.

Baca Juga: Pasar Mobil 2025 Lesu, Penjualan Mitsubishi Masih Tahan Banting

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa