Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kaleidoskop 2025, Ramai Pabrikan China yang Jamah Pasar PHEV

Naufal Shafly - Kamis, 1 Januari 2026 | 16:30 WIB
Ilustrasi Chery Tiggo 8 CSH saat pengisian daya baterai di SPKLU
Faisal/GridOto.com
Ilustrasi Chery Tiggo 8 CSH saat pengisian daya baterai di SPKLU

GridOto.com – Pasar otomotif Indonesia tahun ini mencatat tren baru di segmen elektrifikasi.

Tren tersebut adalah maraknya kendaraan Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV), yang banyak diluncurkan di tahun ini oleh pabrikan China.

Sejumlah pihak meyakini, PHEV adalah alternatif tepat dari mobil listrik murni (BEV).

Alasannya, Teknologi PHEV mengombinasikan motor listrik yang bisa dicas layaknya BEV, dengan mesin bensin konvensional.

Skema ini membuat kendaraan punya dua sumber penggerak, sehingga tidak bergantung sepenuhnya pada infrastruktur Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU).

Kondisi tersebut dinilai relevan dengan karakter pasar Indonesia, di mana ketersediaan SPKLU masih belum merata, terutama di luar kota-kota besar.

Gaikindo pernah menyebut, tren PHEV memang tengah berkembang di tengah kejenuhan pasar terhadap mobil listrik murni.

"Dengan segala keterbatasan BEV, pasti orang mulai beralih, dan itu pasti akan saturated ya," ucap Anton saat ditemui GridOto.com di kantor Gaikindo belum lama ini.

Anton menambahkan, kondisi ini sebenarnya sudah terjadi di pasar China yang notabene lebih dulu matang dalam hal adopsi kendaraan listrik.

Baca Juga: Perbedaan Mobil Hybrid PHEV dan REEV, Ternyata Bisa Dilihat dari Ini

"Kemarin waktu kami ke China, tahun lalu. Kami ketemu sama CAAM (China Association of Automobile Manufacturers) asosiasi seperti Gaikindo di sana, mereka juga (bilang) BEV ada batasnya," paparnya.

"Terus perkembangan teknologi mereka itu ke plug-in hybrid, dan teknologi-teknologi lain," lanjutnya.

Anton menjelaskan, beberapa keterbatasan BEV yakni infrastruktur, durasi pengisian daya baterai, dan jarak tempuh.

Hal-hal tersebut menjadi faktor utama yang membuat pasar BEV di China sudah memasuki titik jenuh.

"Jadi perkembangan ke plug-in hybrid karena jarak bisa jauh, kadang-kadang masih bisa isi bensin kalau diperlukan," imbuhnya.

Deretan Mobil PHEV yang Meluncur Sepanjang 2025

Tahun 2025 juga menjadi momen masuknya sejumlah model PHEV dari pabrikan China ke pasar nasional.

Chery Tiggo 9 CSH Diperkenalkan di GIIAS 2025, Harganya 719 Jutaan!
FahmyFM/GridOto.com
Chery Tiggo 9 CSH Diperkenalkan di GIIAS 2025, Harganya 719 Jutaan!

Chery bisa dibilang menjadi pabrikan paling agresif memasarkan PHEV, lewat dua model andalan mereka yakni Tiggo 8 CSH dan Tiggo 9 CSH.

JAECOO J7 SHS (Super Hybrid System)
Radityo Herdianto / GridOto.com
JAECOO J7 SHS (Super Hybrid System)

Sama seperti saudaranya, Jaecoo yang notabene merupakan brand di bawah naungan Chery Group juga memasarkan dua model berteknologi PHEV yakni J7 SHS, dan J8 SHS.

Baca Juga: Sukses Main EV, BYD Bakal Bawa Mobil PHEV ke Indonesia Tahun 2026

Geely turut meramaikan pasar PHEV Indonesia dengan meluncurkan Starray EM-i, yang dibanderol Rp 499 juta on the road (OTR) Jakarta.

Pabrikan terakhir yang turut memasarkan kendaraan PHEV di Tanah Air adalah Wuling melalui Darion PHEV, yang dibanderol mulai Rp 439 juta OTR Jakarta.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa