Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mau Pasang Knalpot Vespa Matic di Honda Stylo 160? Ini yang Diubah

Isal - Selasa, 21 Mei 2024 | 22:00 WIB
Ini yang diubah saat pasang knalpot Vespa matic di Honda Stylo 160
Facebook.com/Hidayatullah
Ini yang diubah saat pasang knalpot Vespa matic di Honda Stylo 160

GridOto.com - Berencana pasang knalpot Vespa matic di Honda Stylo 160?

Ternyata ada beberapa bagian yang harus diubah supaya knalpot Vespa matic terpasang di Stylo 160.

Seperti leher knalpot Vespa matic harus diubah agar masuk ke lubang exhaust mesin Honda Stylo 160.

"Untuk lehernya saya buat di bengkel knalpot pakai bahan dari galvanis," buka Hidayatullah, Pemilik Honda Stylo 160 kepada GridOto.

Baca Juga: Daftar Harga Vespa Matic April 2024, Paling Murah Rp 45 Jutaan Tipenya yang Ini

"Diameter leher knalpotnya saya lebih besar dari leher bawaan motor, yaitu diameternya 26 mm sampai 28 mm," tambahnya saat dihubungi melalui pesan singkat pada Senin (20/05/2024).

Asyiknya, kalian masih bisa pakai swing arm bawaan Stylo 160 saat pasang knalpot Vespa matic.

"Namun ada bagian arm yang dibor (dilubangi) menyesuaikan kedudukan knalpot Vespa matic," jelas Hidayat.

"Soalnya dudukan knalpotnya enggak sama dengan siwng arm bawaan motor," tambahnya.

Honda Stylo 160 pakai knalpot Vespa matic
Facebook.com/Hidayatullah
Honda Stylo 160 pakai knalpot Vespa matic

Jangan Dipaksa, Beginilah Langkah Yang Benar Buka Baut Mobil Karatan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa