Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

BMW G 310 RR Performanya Nyaingin Honda CBR250RR, Cuma Segini Harganya

Naufal Nur Aziz Effendi - Minggu, 18 Februari 2024 | 19:00 WIB
penampakan motor sport BMW G 310 RR, performanya nyaingin Honda CBR250RR
bikewale.com
penampakan motor sport BMW G 310 RR, performanya nyaingin Honda CBR250RR

GridOto.com - BMW G 310 RR beredar di pasar India untuk meramaikan segmen motor sport fairing kelas 300 cc.

Produk BMW Motorrad ini berbagi basis dengan TVS Apache RR 310 sehingga memiliki banyak kesamaan spesifikasi teknis.

Selain itu, BMW G 310 RR dan TVS Apache RR 310 juga memiliki kemiripan dari bahasa desain serta fitur yang diusung.

Mulai dari headlamp LED projektor ganda dengan DRL, bentuk fairing, hingga sepatbor depan, hingga panel instrumen digital TFT berbentuk vertikal.

detail tampilan BMW G 310 RR
bikewale.com
detail tampilan BMW G 310 RR

Mesin silinder tunggal yang diusung memiliki kubikasi 312,1 cc DOHC 4 katup berpendingin cairan, bertenaga 34 dk di 9.700 rpm dan torsi maksimum 27,3 Nm di 7.700 rpm.

Di atas kertas, performanya bersaing dengan Honda CBR250RR tipe STD yang menggendong mesin 2-silinder 249,7 cc bertenaga 38,2 dk di 12.500 rpm dan torsi 23,3 Nm di 11.000 rpm.

BMW G 310 RR dibekali fitur anti-hopping clutch dan sistem e-throttle dengan 4 pilihan riding mode yaitu urban, rain, sport dan track.

bagian belakangnya dilengkapi mud guard untuk mengurangi cipratan
bikewale.com
bagian belakangnya dilengkapi mud guard untuk mengurangi cipratan

Baca Juga: BMW G 310 GS Facelift, Tambah Fitur Baru Harga Turun Rp 20 Jutaan

Keluaran tenaga, torsi, serta top speed di mode urban dan rain bakal dibatasi, sehingga jika ingin performa maksimal bisa pilih mode sport atau track.

Bagian lainnya seperti rangka trellis dan aluminium swing arm, suspensi, hingga kaki-kaki yang dipakai identik dengan TVS Apache RR310.

Begitu juga dengan penggunaan suspensi depan upside-down KYB 41 mm warna gold, dipadu suspensi belakang monosok warna putih.

Sedangkan pengereman, disokong sistem cakram depan-belakang serta kaliper lansiran Bybre dengan sistem ABS dual-channel.

panel instrumen digital BMW G 310 RR berbentuk vertikal
bikewale.com
panel instrumen digital BMW G 310 RR berbentuk vertikal

Pelek yang digunakan pun persis ketiga kembarannya di atas, yakni pakai model palang 5 dibalut ban Michellin.

Soal dimensi, motor sport ini punya tinggi jok 810 mm, tangki bensin bervolume 11 liter, dan total bobot 130 kg.

Tersedia dalam pilihan warna khas BMW Motorsport dan Cosmic Black, BMW G 310 RR dijual di India dengan harga mulai 305.000 Rupee.

BMW G 310 RR punya dua pilihan warna
bmw-motorrad.in
BMW G 310 RR punya dua pilihan warna

Kalau dikonversi ke Rupiah, maka harganya setara Rp 57,5 jutaan saja (kurs 1 Rupee = Rp 188,58 per 18 Februari 2024).

Namun jika nantinya masuk Indonesia, tentu saja bakal terkerek naik menyesuaikan bea masuk serta ketentuan pajak yang berlaku.

Editor : Dida Argadea
Sumber : bmw-motorrad.in

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa