Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

BREAKING NEWS! Lewis Hamilton Resmi Gabung Ferrari Mulai F1 2025

Rezki Alif Pambudi - Jumat, 2 Februari 2024 | 08:13 WIB
Lewis Hamilton resmi gabung Ferrari
dscvr.one
Lewis Hamilton resmi gabung Ferrari

GridOto.com - Kabar sangat mengejutkan datang dari Lewis Hamilton, yang resmi meninggalkan tim Mercedes untuk bergabung dengan Scuderia Ferrari.

Lewis Hamilton akan membela tim Scuderia Ferrari mulai F1 2025, meski kontraknya bersama Mercedes sebenarnya baru berakhir usai 2025 mendatang.

Bergabungnya Lewis Hamilton ke Ferrari ini sangat menggegerkan dunia balap, menjadi salah satu perpindahan pembalap F1 terheboh dalam sedekade terakhir.

Apalagi beritanya muncul secara tiba-tiba, dan terekskalasi dengan sangat luar biasa hanya dalam beberapa jam saja.

Bahkan tim Mercedes sampai kaget bukan main, hingga mereka langsung menggelar rapat darurat yang dipimpin oleh Toto Wolff.

Tampaknya mereka pun tidak tahu dan tidak menyangka, bahwa juara dunia tujuh kali F1 itu akan memilih memutus kontrak dan meninggalkan tim yang sudah dibelanya selama lebih dari sedekade terakhir.

Bergabungnya Hamilton ke Ferrari ini tak lepas dengan ketidakpuasannya terhadap mobil Mercedes dalam beberapa musim terakhir.

Mercedes gagal memberikan mobil kompetitif sehingga menyulitkannya mengejar ketertinggalan dengan Red Bull Racing dan Max Verstappen.

Ditambah lagi Ferrari juga memang sudah mencari pembalap pengganti, karena Carlos Sainz Jr. dikabarkan hampir pasti pindah ke proyek lain di Formula 1.

Baca Juga: Yang Bener Nih? Lewis Hamilton Bakal Pindah Ke Ferrari Mulai F1 2025

Carlos Sainz disebut-sebut akan bergabung dengan proyek baru Audi (Sauber) pada F1 2025 mendatang.

Hal ini tak lepas dari bujukan sang ayah, Carlos Sainz Sr. yang baru saja menjadi juara Reli Dakar bersama Audi.

Kedekatan Audi dan sang ayah inilah yang menjadi kunci utama Sainz Jr. untuk meninggalkan Ferrari.

Editor : Panji Maulana

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa