Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Baru Beli Mobil Bekas Nissan Grand Livina, Segini Harga Businya

Ryan Fasha - Rabu, 10 Januari 2024 | 17:00 WIB
Ilustrasi Nissan Grand Livina
Istimewa
Ilustrasi Nissan Grand Livina

GridOto.com - Di pasaran masih banyak yang menjual mobil bekas Nisaan Grand Livina.

Mobil keluarga Nissan Grand Livina ini cukup banyak diminati orang karena secara harga yang sudah cukup terjangkau dan memiliki mesin yang cukup bandel.

Secara harga pasaran menurut data GridOto.com, mobil bekas Nissan Grand Livina tahun 2010 berada dikisaran harga Rp 75-90 juta tergantung tipe dan pilihan mesin.

Karena statusnya mobil bekas maka perlu perawatan seperti mengganti busi yang sudah lama dipakai.

"Busi bawaan Nissan Grand Livina itu sudah iridium, jadi secara masa pakai jauh lebih lama dibanding busi biasa berbahan nikel," sebut Diko Oktaviano, Technical Support PT Niterra Mobility Indonesia produsen busi NGK.

Busi iridium mobil minta ganti baru
Busi iridium mobil minta ganti baru

Baca Juga: Beli Mobil Bekas Nissan March, Harga Filter Udaranya Cuma Segini

"Kode busi bawaan Nissan Grand Livina yakni NGK LZKAR6AP-11, bisa digunakan untuk mesin L10 dan L11," tambahnya.

Busi dengan bahan iridium ini dijual seharga Rp 150 ribu perbuah.

Jadi sekali penggantian busi kita harus merogoh kocek sekitar Rp 600 ribu.

"Hal tersebut sebanding jika dibandingkan dengan masa pakai busi yang klaim pabrikan bisa mencapai 100.000 km," sebut Triyono dari bengkel Family Auto Service (FAS) di Bintara, Bekasi.

"Kalau mau busi selain original ada kok beberapa merek lainnya," sebutnya lagi.

elektroda inti busi iridium bisa pecah
Ryan/GridOto.com
elektroda inti busi iridium bisa pecah

Baca Juga: Beli Mobil Bekas Daihatsu Gran Max, Segini Harga Businya Sob

Busi aftermarket Nissan Grand Livina ada AC Delco IXEH20TT (Rp 67 ribu), dan Brisk MR14LC (Rp 80 ribu).

Penggantian busi harus dilakukan dalam keadaan mesin dingin.

"Kalau dibua saat mesin sedang panas khawatir bikin drat busi di kepala silinder jadi slek," tutup Triyono.

Editor : Dwi Wahyu R.

Komstir Yamaha Aerox 155 Oblak? Segini Biaya Gantinya di Bengkel Resmi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa