Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Enggak Hanya Servis, AHASS Ini Juga Layani Repaint Body Motor

Isal - Sabtu, 9 Desember 2023 | 10:15 WIB
Enggak cuma bisa merawat motor, AHASS ini ternyata bisa repaint body motor
Nurul
Enggak cuma bisa merawat motor, AHASS ini ternyata bisa repaint body motor

GridOto.com - Selama ini AHASS hanya identik dengan servis atau perawatan motor Honda.

Ternyata ada AHASS yang enggak hanya menerima servis, tapi bisa repaint body motor.

Seperti di AHASS Wahana Honda Gunung Sahari yang menerima repaint body motor.

Soalnya AHASS Wahana Honda Gunung Sahari punya fasilitas repaint yang berlokasi di lantai 2, namanya Wahana Painting Shop.

Baca Juga: Ternyata Ini Efeknya Pakai Per CVT Motor Matic Terlalu Keras

Wahana Painting Shop menerima repaint body maupun pelek motor sesuai warna bawaan maupun custom.

"Kalau ada body motor yang lecet bisa kami repaint," ucap Gunadi selaku koordinator sales Wahana Honda kepada GridOto beberapa waktu yang lalu (09/23).

Selain itu, kalian juga bisa custom desain warna di Wahana Painting Shop.

"Jadi konsumen bisa kasih konsep atau gambarnya ke kami sebelum repaint," jelas Gunadi.

AHASS yang bisa repaint body motor
Wahana Honda
AHASS yang bisa repaint body motor

Baca Juga: Muncul Bearing dengan Retainer Berbahan Kayu, Enggak Gampang Oblak?

Kalian juga bisa repaint body motor dengan warna yang berbeda dari warna bawaan motor.

"Namun kalau mau custom warna berbeda harus urus (surat perubahan warna) di Samsat terlebih dahulu," saran Gunadi.

Oya, kalau enggak ada antrian, repaint body motor di Wahana Painting Shop enggak sampai 3 minggu.

"Kalau enggak ada antrian repaint body motor memakan waktu 2 minggu," kata Gunadi.

AHASS Wahana Honda Gunung Sahari juga melayani repaint pelek
Isal/GridOto.com
AHASS Wahana Honda Gunung Sahari juga melayani repaint pelek

Baca Juga: Konsumen Keluhkan Nomor Mesin di STNK Alva One Beda Dengan Dinamo, Ini Jawaban Alva

"Konsumen juga bisa bawa body motor saja untuk direpaint," tambahnya.

Oya, Wahana mengklaim kalau kualitas repaint body motor di Wahana Painting Shop sesuai dengan pabrikan

"Mekanik yang repaint sudah bersertifikasi dari AHM Paint," sahut Boy Budi Head Of Service Network Area Jakarta.

"Kemudian untuk catnya pakai Auto Glass, jadi standarnya sudah seperti pabrikan," tutupnya saat ditemui di Jalan Gunung Sahari Raya No.32, Sawah Besar, Jakarta.

Baca Juga: Banyak Bengkel Kewalahan Repaint Warna Ini, Harus Jeli dan Teliti

 

Audio Mobil Standar Bisa Pasang Subwoofer Cukup Pakai Ukuran Segini

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa