Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bisa Gabung VR46 Racing Team di MotoGP 2024, Fabio Di Giannantonio Ngebet Sungkem ke Valentino Rossi

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 30 November 2023 | 15:16 WIB
Fabio Di Giannantonio mau sungkem ke Valentino Rossi usai dipilih menjadi pembalap VR46 Racing Team di MotoGP 2024
Twitter.com/VR46RacingTeam
Fabio Di Giannantonio mau sungkem ke Valentino Rossi usai dipilih menjadi pembalap VR46 Racing Team di MotoGP 2024

GridOto.com - Pembalap Italia, Fabio Di Giannantonio, benar-benar bersyukur bisa balapan bersama VR46 Racing Team di MotoGP 2024 mendatang.

Meskipun hanya mendapat kontrak setahun dari VR46 Racing Team, Fabio Di Giannantonio sangat berterima kasih dengan Valentino Rossi selaku bos tim.

Sayangnya semenjak Valentino Rossi hadir di MotoGP Valencia 2023 untuk memilih langsung pembalap VR46 Racing Team, Diggia masih belum mendapat kesempatan untuk berterima kasih.

Diggia mengaku masih belum mendapat kesempatan untuk berbicara secara pribadi dengan legenda MotoGP tersebut.

Maka dari itu, pembalap bernomor 49 ini berkeinginan untuk sungkem langsung ke The Doctor jika ada kesempatan.

"Aku ingin bertemu dengannya secara pribadi, untuk mengucapkan terima kasih atas kepercayaannya," kata sang rider, dilansir GridOto.com dari Corsedimoto.

"Tentu selalu bagus bisa bersama Valentino," jelas pembalap kelahiran Roma, Italia, pada 19 Oktober 1998 silam ini.

Selain ingin sungkem dan berterima kasih, Diggia juga ingin belajar langsung dengan juara dunia sembilan kali tersebut.

"Mereka adalah tim kerja yang solid, yang selalu kukagumi atas apa yang mereka lakukan," lanjutnya.

Baca Juga: Waduh! Tangan Kanan Marc Marquez Langsung Dioperasi Usai Jajal Ducati Desmosedici GP

"Tentu selalu ada hal yang bisa dipelajari dari Valentino," jelas Diggia yang juga mengaku mengidolakan sosok ayah satu anak tersebut.

Sekarang ambisi Diggia di tim milik Rossi adalah mengulangi pencapaian impresifnya seperti saat membela tim Gresini dalam beberapa race terakhir.

Dengan begitu ia bisa membalas kepercayaan The Doctor dengan sebuah prestasi yang membanggakan.

"Ini kesempatan besar karena aku masih bisa bekerja dengan motor Ducati, aku bisa belajar banyak di tim ini," tegas Diggia.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Corsedimoto.com

Kalahkan Pecco Bagnaia, Aleix Espargaro Sabet Pole Position di Kualifikasi MotoGP Catalunya 2024

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa