Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Biasa Tangani Mobil Honda, Bayu Motor Jadi Rekomendasi Bengkel Spesialis di Bogor dan Sekitarnya

Nabiel Giebran - Senin, 9 Januari 2023 | 14:05 WIB
Bayu Motor salah satu bengkel spesialis mobil Honda di Bogor
Nabiel G
Bayu Motor salah satu bengkel spesialis mobil Honda di Bogor

GridOto.com - Dalam merawat mobil, tentu harus cermat dalam memilih bengkel spesialis yang tepat agar performanya terjaga maksimal.

Nah, buat para owner mobil Honda yang sedang mencari referensi bengkel terpercaya, bisa menyambangi Bayu Motor di daerah Bogor dan sekitarnya.

Bengkel Bayu Motor ini cukup terkenal dan kerap jadi acuan para pemilik mobil Honda nih sob.

Bayu Motor berdiri sejak 2016 silam atau sudah hampir tujuh tahun lamanya berkutat di dunia bengkel mobil Honda.

"Bengkel Bayu Motor ini berdiri sudah berdiri sejak 2016-an, saya join dengan mas Bayu buka bengkel ini yang kebetulan basic kami di mobil Honda," tutur Yusuf salah satu owner Bayu Motor kepada GridOto.com (9/1/2022).

Yusuf menambahkan, bengkelnya lebih sering menangani berbagai macam permasalahan yang dialami segala jenis dan tipe dari mobil Honda.

"Mas bayu dulu itu pernah di bengkel resmi Honda cukup lama jadi sudah biasa banget megang mobil-mobil honda, jadi udah cukup hafal permasalahan mobil Honda," sambung Yusuf.

Bayu Motor menerima semua jenis pengerjaan mobil, mulai dari tune up, carbon cleaner, perbaikan kaki-kaki, servis AC, transmisi hingga overhaul untuk semua mobil Honda.

"Biaya tune up disini mulai Rp 175 ribuan, untuk memperbaiki kaki-kaki itu jasanya mulai dari Rp 150 ribuan, sementara untuk turun mesin mulai dari Rp 4 juta," sebut Yusuf.

"Kalau masalah spare part kita serahkan ke pemilik mobil mau pakai part asli atau yang biasa, kita tinggal menyiapkan saja, tapi biasanya disini suka pakai yang biasa" sambungnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa