Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tol Cisumdawu Ditargetkan Selesai pada Akhir 2022, Tapi Rest Area-nya Baru Satu Titik

Ruditya Yogi Wardana - Senin, 7 November 2022 | 08:35 WIB
Tol Cisumdawu ditargetkan selesai pada akhir 2022 mendatang.
Tribunjabar.id/Kiki Andriana
Tol Cisumdawu ditargetkan selesai pada akhir 2022 mendatang.

GridOto.com - Setelah menunggu cukup lama, konstruksi jalan tol Cisumdawu (Cileunyi-Sumedang-Dawuan), Jawa Barat (Jabar) akan terkoneksi hingga ujung dalam waktu dekat.

Hal tersebut dikarenakan pengerjaan konstruksi tol Cisumdawu Seksi 4 Cimalaka-Legok, Seksi 5 Legok-Ujungjaya dan Seksi 6 Ujungjaya-Dawuan ditargetkan bisa selesai pada akhir Desember 2022 mendatang.

Kabar tekoneksinya konstruksi tol Cisumdawu juga sudah dibenarkan oleh Direktur Operasional PT Citra Karya Jabar Tol (CKJT), Bagus Medi.

Ia menyebutkan, kalau Uji Laik Fungsi (ULF) di tol Cisumdawu harus dilakukan secara bergiliran.

Mengingat sekarang masih dilakukan ULF di Seksi 2 Tanjungsari-Sumedang sepanjang 17,05 Km, dan Seksi 3 Sumedang-Cimalaka sejauh 4,05 Km.

"Kami masih menunggu rekomendasi (dari Kementerian PUPR), pemeriksaan lapangan hingga administrasinya sudah dilakukan," ujar Bagus, dikutip dari Tribunjabar.id, Kamis (03/11/2022).

Lanjut menurutnya, ULF di tol ini sebenarnya sudah dilakukan sejak 28 Oktober 2022 lalu.

Kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan lapangan untuk beberapa titik, pada 1 November 2022.

"Tim penguji bakal rapat lagi di Jakarta, jadi terkait rekomendasinya itu tergantung dari kesepakatan mereka," lanjut Bagus.

Baca Juga: Pengerjaan Dikebut, Jalan Tol Cisumdawu Ditargetkan Beroperasi Penuh Desember 2022

Editor : Hendra
Sumber : TribunJabar.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa