Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Biang Keladinya Ban Motor Enggak Stabil Saat Diajak Menikung

Isal - Jumat, 3 Juni 2022 | 11:20 WIB
Ban motor enggak stabil saat bermanuver ? ini penyebabnya
Isal/GridOto.com
Ban motor enggak stabil saat bermanuver ? ini penyebabnya

GridOto.com - Berikut penyebab ban motor terasa enggak stabil saat diajak menikung atau bermanuver.

Selain dari kondisi ban, penyebab ban motor terasa enggak stabil saat bermanuver berasal dari keausan part kecil yang ada di pelek.

"Biasanya itu gejala bearing aus atau oblak. Ban atau pelek motor jadi terasa enggak stabil saat diajak bermanuver," buka Herlanudin, Owner bengkel Erlan View kepada GridOto pada Selasa (31/05/2022).

"Misalnya saat diajak menikung, bagian kaki-kaki motor terasa lari-lari atau menarik ke bagian kiri atau kanan," tambah pria yang akrab disapa Erlan ini.

Ilustrasi bearing roda depam motor
Uje
Ilustrasi bearing roda depam motor

Baca Juga: Bearing Roda Depan Motor Oblak Jangan Dibiarkan, Ini Efek Negatifnya

Menurut Erlan, jika bearing atau laher roda yang aus terus dibiarkan, lama-lama bisa pecah.

Jika bearing atau laher roda pecah, gejala lain akan terasa saat motor melakukan pengereman.

"Saat ngerem dari area roda biasanya terdengar suara cetuk-cetuk," tuturnya saat ditemui di bengkelnya yang ada di Jl. Narogong Permai No.1C No.68B, Rawalumbu, Bekasi, Jawa Barat.

Oleh karena itu, jika motor kalian sudah ada beberapa ciri atau gejala di atas sebaiknya periksa bearing roda.

Bearing roda motor yang rusak dan berkarat jangan dibiarkan
Uje
Bearing roda motor yang rusak dan berkarat jangan dibiarkan

Baca Juga: Awas! Bearing Roda Oblak yang Tetap Dipakai Bisa Merusak Part Lain

Sebab, bearing roda ini sendiri termasuk komponen fast moving yang bisa aus dan harus diganti berkala.

Namun tidak usah khawatir, untuk melakukan penggantian bearing roda sendiri tidak butuh waktu lama dan biayanya terjangkau.

Harga bearing roda di pasaran sendiri umumnya Rp 20-50 ribuan tergantung jenis motornya.

Makanya, jika muncul beberapa gejala tadi segera cek bagian bearing roda dan ganti jika terbukti bermasalah agar motor kembali nyaman digunakan Sob.

Salah Cara Pasang Filter Oli Mesin Mobil Malah Bisa Jadi Rembes

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa