Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Teknologi Mobil Listrik

Mobil Listrik Mazda MX-30 Dapat Update, Isi Daya Baterai Makin Cepat!

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Jumat, 13 Mei 2022 | 20:05 WIB
Teknologi mobil listrk Mazda MX-30 telah disegarkan di Eropa.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Teknologi mobil listrk Mazda MX-30 telah disegarkan di Eropa.

GridOto.com - Teknologi mobil listrik Mazda MX-30 telah mendapatkan penyegaran dan update terbaru di Eropa (12/5).

Penyegaran mobil listrik SUV pertama Mazda tersebut berupa upgrade pada sistem pengecasan dan beberapa ubahan pada tampilannya.

Secara spesifikasi tidak ada perubahan. Mazda MX-30 versi Eropa masih memiliki motor listrik bertenaga 107 kW atau 145 dk dan torsi 271 Nm.

Motor listrik tersebut menyalurkan tenaga dari baterai Lithium-ion berkapasitas 35,5 kWh dengan jarak tempuh klaim sejauh 200 kilometer saja.

Apa saja perubahannya? Mulai dari sistem pengecasan, Mazda MX-30 kini sudah kompatibel dengan pengecasan AC three-phase berdaya maksimum 11 kW.

MX-30 kini bisa dicas lebih cepat serta dapat warna baru, salah satunya Zircon Sand.
Rayhan Haikal/GridOto.com
MX-30 kini bisa dicas lebih cepat serta dapat warna baru, salah satunya Zircon Sand.

Baca Juga: Mazda MX-30 SeDV, Mobil Listrik Mazda Ramah Penyandang Disabilitas

Tidak hanya pengecasan AC, daya pengecasan cepat DC MX-30 juga ditingkatkan dari 40 kW ke 50 kW.

Mazda menyebut peningkatan daya ini memangkas waktu pengecasan cepat hingga 10 menit, tepatnya dari 36 menit ke 26 menit saja.

Selain dari pengecasan, MX-30 versi penyegaran dapat dua pilihan warna multi-tone baru yakni Jet Black dan Zircon Sand.

Mazda juga mengubah interior MX-30 berwarna Soul Red Crystal menjadi full hitam untuk memperkuat kesan sporty.

Soal fitur, Mazda MX-30 versi penyegaran 2022 masih mempertahankan fitur-fitur versi sebelumnya.

Ilustrasi Mazda MX-30.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Ilustrasi Mazda MX-30.

Baca Juga: Dibanderol Rp 500 Jutaan di Eropa, Akankah Mobil Listrik Mazda MX-30 Masuk ke Indonesia?

Sebut saja ada instrumen digital 7 inci, konsol tengah floating, head unit layar sentuh 7 inci, serta Mazda Connect dengan Apple CarPlay dan Android Auto.

Nah pada versi penyegaran 2022, Mazda menyematkan sistem suara yang lebih mutakhir supaya pengemudi mengetahui kinerja motor listrik saat beroperasi.

Sistem suara ini kini memiliki frekuensi 100-200 Hz sehingga suara yang terdengar terasa lebih natural.

Editor : Trybowo Laksono

Melihat Lebih Dekat BAIC BJ 30e, Mobil Hybrid Dengan Kapabilitas Off-Road

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa