Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Teknologi

Nissan Kembangkan Teknologi LIDAR, Bikin Honda Sensing Minder?

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Selasa, 26 April 2022 | 09:00 WIB
Nissan Skyline yang digunakan untuk mengetes teknologi ADAS terbaru Nissan.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Nissan Skyline yang digunakan untuk mengetes teknologi ADAS terbaru Nissan.

Teknologi ini dikembangkan bekerjasama dengan Luminar, perusahaan teknologi yang ahli di bidang LIDAR, serta Applied Intuition.

Untuk mengetes teknologi terbaru ini, Nissan menyiapkan mobil tes ProPILOT Concept Zero berbasis Nissan Skyline atau Infiniti Q50.

Nissan ProPILOT Concept Zero di salah satu skenario pengetesan.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Nissan ProPILOT Concept Zero di salah satu skenario pengetesan.

Baca Juga: Nissan Skyline Mendapat Pembaruan Lagi, Dilengkapi ProPilot 2.0

Mobil tes tersebut dibekali satu sensor LIDAR, 10 kamera eksterior, dan 7 buah sensor radar di bodi mobil.

Ketika sistem bekerja, sensor yang ada di eksterior mobil tersebut mengambil data objek maupun kendaraan di depan untuk sistem simulasi di interior mobil.

Pada salah satu skenario pengetesannya, sistem mendeteksi mobil yang tiba-tiba mundur lalu membelokkan setir menjauh dari mobil tersebut secara otomatis.

Seraya membelokkan mobil, sistem mendeteksi adanya anak yang menyebrang lalu mengaktifkan rem hingga mobil berhenti sempurna.

Selain skenario tersebut, ada juga skenario ketika sistem mendeteksi tiga mobil perlahan di depan dan secara otomatis mengganti lajur. Canggih ya?

Editor : Trybowo Laksono

Mesin Lebih Besar, BMW R 1300 GS Pakai Teknologi V-Tec Kayak Mobil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa