Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yang Mau Lewat Jalur Puncak Perhatikan, Sistem Gage Diberlakukan Akhir Pekan Ini

Gayuh Satriyo Wibowo - Jumat, 18 Maret 2022 | 18:45 WIB
Ilustrasi penerapan gajil-genap di Gobor
Korlantas.polri.go.id
Ilustrasi penerapan gajil-genap di Gobor

GridOto.com -Untuk sobat yang hendak berlibur ke kawasan Puncak di akhir pekan ini, jangan sampai kecele ya.

Sistem Ganjil-genap (Gage) akan diberlakukan di Jalur Puncak, Bogor, pada akhir pekan ini dari 18-20 Maret 2022.

Informasi ini diumumkan melalui akun Twitter @TMCPolresBogor.

"Hari Jumat, Sabtu, Minggu tanggal 18, 19, 20 Maret 2022 di Jalur Puncak Berlaku Ganjil Genap," tulisnya.

Untuk itu Polres Bogor mengimbau masyarakat yang akan menuju kawasan wisata Puncak Bogor untuk memperhatikan waktu keberangkatannya.

Pada tanggal 18 dan 20 Maret kendaraan dengan pelat nomor genap yang boleh melintas.

Sedangkan pada Sabtu, 19 Maret kendaraan dengan pelat nomor ganjil yang lewat.

Disebutkan, pemberlakuan aturan ini berdasarkan Peraturan Menteri Perhubungan Republik Indonesia Nomor 84 Tahun 2021.

Baca Juga: Ngeri! Puncak Bogor Macet Hingga 12 Jam, Ternyata Penyebabnya Karena Ini

Adapun jadwal jam ganjil genap Puncak saat akhir pekan dimulai hari ini pukul 14.00 WIB sampai Minggu pukul 24.00 WIB.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Twitter.com/tmcpolresbogor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa