Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dicekoki Pelek Jari-jari, Modifikasi Honda PCX 160 Jadi Makin Elegan

M Aziz Atthoriq - Jumat, 12 November 2021 | 16:45 WIB
Honda PCX 160 padukan aura elegan dan sporty, cangkok pelek jari-jari
Purearchive.co
Honda PCX 160 padukan aura elegan dan sporty, cangkok pelek jari-jari

GridOto.com - Dicekoki pelek jari-jari, Modifikasi Honda PCX 160 jadi makin elegan.

Tidak puas dengan penampilan standar Honda PCX 160, Andi Gondil lantas memodifikasi skutik gambot miliknya dengan meperkuat aura elegan motor ini.

"Konsepnya Thailand Style. Motor ini kan aura bawaan lahirnya elegan, nah dikonsep ini gue padukan mau memperkuat auranya di kaki-kaki," buka Andi Gondil.

Honda PCX 160 modifikasi pasang pelek jari-jari
Purearchive.co
Honda PCX 160 modifikasi pasang pelek jari-jari

Baca Juga: Honda PCX 150 CBU Mantap Berjubah Nardo Grey, Gayanya Sporty

Ganti sepatu, semula berpelek racing berukuran ring 14 kini Honda PCX 160 hijau cyralic ini ditopang pelek jari-jari berdiameter 2 inci lebih besar.

"Gue pakai pelek jari-jari TK Racing 16 inci warna hitam doff. Nah teromolnya punya Honda Vario, kebetulan plug n play alias PNP," tambah Andi kepada GridOto modif.

Meski terbilang PNP, rupanya pemasangan pelek jari-jari ini perlu tersentuh custom sesuai dengan opsi modifikasi khususnya disektor pengereman.

Honda PCX 160 pasang pelek jari-jari TK Racing ring 16 hitam
Purearchive.co
Honda PCX 160 pasang pelek jari-jari TK Racing ring 16 hitam

"Sebenernya PNP. Tapi kalau buat menyesuaikan posisi breket, perlu custom bagian breket sama adaptor teromol depan dan belakang," sambungya.

Baca Juga: Honda PCX 150 Unjuk Gigi, Berjubah Oranye Ditopang Kaki-kaki SH150i

Enggan pakai ban cacing, cowok yang menggarap motornya di workhsop @botakcustomize87 ini membalut pelek hitamnya dengan ban Maxxis Diamond 70/90-16 depan dan 80/90-16 belakang.

Puas bahas soal peleknya, giliran sektor pengereman yang juga menarik perhatian didukung part mewah berlabel Brembo.

Honda PCX 160 upgrade kaliper rem Brembo Big Logo
Purearchive.co
Honda PCX 160 upgrade kaliper rem Brembo Big Logo

Bukan main-main, pengereman Honda PCX 160 ini memang disupport full Brembo sob mulai dari master rem sampai kaliper remnya.

Alhasil, kaliper rem orisinal diganti dengan Kaliper Brembo Big Logo dengan plus fitting dan staubley quick release Swits.

Baca Juga: Honda PCX 150 CBU Istimewa, Bodi Bertabur Karbon Plus Aksesori Mewah

"Kalau kaliper depan belakang Brembo Big Logo, diskbrakenya 220mm. Buat breket kaliper belakang gue custome karna untuk PCX 160 sendiri belum ada yang jual," jelas Andi.

Kaliper rem belakang Honda PCX 160 kece dengan part Brembo Big Logo dan custom braket
Purearchive.co
Kaliper rem belakang Honda PCX 160 kece dengan part Brembo Big Logo dan custom braket

Lanjut, topangan Honda PCX 160 ini makin sporty dengan sokbreker baru berlabel Showa Z62 full black.

Terakhir ubahan kaki-kaki ditutup dengan baut-baut Probolt Payu. Nah buat yang penasaran kira-kira habis budget berapa untuk bikin pelek jari-jari buat Honda PCX 160 ini?

Sokbreker belakang Honda PCX 160 pakai Showa Z62 full black
Purearchive.co
Sokbreker belakang Honda PCX 160 pakai Showa Z62 full black

"Ngerakit pelek habis Rp 3 jutaan mulai dari pelek, teromol dan jari-jari. Nah karena gue upgrade pengereman makanya gue custom braket dan adaptor kalau total nyaris Rp 4 juta nih hehe," klaimnya menutup wawancara.

Menjajal Mercy Garapan Lombardi, Begini Rasanya Duduk di Baris Ketiga

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa