Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tol Cigombong-Cibadak Rampung Akhir 2021, ke Ujung Genteng dan Geopark Ciletuh Bisa 2 Jam Lebih Cepat

Naufal Shafly - Selasa, 10 Agustus 2021 | 20:20 WIB
Pembangunan Jalan Tol Ciawi-Sukabumi Seksi 2 ruas Cigombong-Cibadak.
Istimewa
Pembangunan Jalan Tol Ciawi-Sukabumi Seksi 2 ruas Cigombong-Cibadak.

GridOto.com - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), terus mempercepat pembangunan Jalan Tol Ciawi-Sukabumi Seksi 2 ruas Cigombong-Cibadak.

Ruas tol sepanjang 11,9 km ini diyakini dapat menjadi jalan alternatif menuju kawasan pariwisata di sekitar wilayah Sukabumi, misalnya Pelabuhan Ratu, Ujung Genteng hingga Geopark Ciletuh.

Selain itu, ruas tol ini disebut dapat memperlancar konektivitas perekonomian masyarakat baik dari sektor industri, barang, dan jasa.

Karena tol ini akan tersambung dengan wilayah Jawa Barat bagian selatan seperti Bogor dan Ciawi.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, mengatakan kehadiran jalan tol yang terhubung dengan kawasan-kawasan produktif dapat mengurangi biaya logistik dan meningkatkan daya saing produk dalam negeri.

“Kehadiran jalan tol ini diharapkan dapat menjadi salah satu solusi mengatasi kepadatan lalu lintas terutama arus komoditas,” kata Menteri Basuki dalam keterangan resminya, Selasa (10/8/2021).

Staf Ahli Menteri PUPR Bidang Teknologi, Industri, dan Lingkungan, Endra S. Atmawidjaja, menyampaikan ruas Tol Cigombong-Cibadak yang terkoneksi dengan wilayah Bogor akan terhubung dengan Tol Jagorawi.

Sehingga tol ini dapat mengurangi waktu tempuh dari Jakarta menuju Sukabumi yang sebelumnya 4 sampai 5 jam melalui jalan alteri, menjadi 1 sampai 2 jam lebih cepat.

Baca Juga: Pembangunan JTTS Terus Dipercepat, Pengerjaan di Aceh Diprioritaskan, Target Selesainya Kapan?

"Dulu kalau ke Sukabumi rasanya lama sekali, biasanya kita berhadapan dulu dengan titik-titik macet di Ciawi, Cigombong, Cicurug, Cibadak baru ke Sukabumi. Nanti adanya tol ini semoga akan lebih cepat sekitar 2 jam bisa sampai," kata Endra S. Atmawidjaja.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa