Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Teknologi Mobil Listrik

Nissan Leaf, Mobil Listrik Yang Lebih Murah Dari Hyundai Ioniq?

Aries Aditya Putra - Jumat, 6 Agustus 2021 | 19:13 WIB
Nissan Leaf 2021
Rianto P
Nissan Leaf 2021

GridOto.com - Nissan Indonesia akhirnya membuka keran pemesanan setelah batal meluncurkan Nissan Leaf pada tahun 2020.

Sekarang mobil listrik dengan harga Rp 600 jutaan jadi lebih beragam nih.

Kalau sebelumnya hanya Hyundai Ioniq dan Kona yang dijual dengan harga mulai Rp 637 juta (Ioniq Prime) dan Rp 697 juta (Kona EV)  kini Leaf bermain di rentang harga yang sama.

Tapi sebetulnya apa saja kelebihan Leaf ini dibanding mobil listrik buatan Hyundai?

Interior Nissan Leaf dengan head unit baru
Aries Aditya
Interior Nissan Leaf dengan head unit baru

Baca Juga: Mobil Listrik Nissan Leaf Seharga Rp 651 Juta, Intip Dari Dekat

Karena kalau dilihat dari spek motor listrik, sebetulnya tidak berbeda jauh. Leaf punya tenaga sekitar 150 dk dengan torsi 320 Nm.

Sementara Ioniq yang jadi rival terdekatnya punya tenaga 136 dk dengan torsi sedikit lebih kecil yaitu 295 Nm.

Kelebihan lain dari Leaf adalah soal kapasitas baterai, Leaf sedikit lebih besar yakni 40 kWh.

Klaimnya dengan sekali pengisian penuh bisa berjalan sejauh 311 km.

Begitu juga dengan fitur-fitur unggulan, Leaf juga dilengkapi fitur yang tak kalah menarik dibanding duo Hyundai tersebut.

Buat yang penasaran sama Nissan Leaf versi 2021 ini, silakan lihat dulu video yang diulas Host/Test Driver GridOto, Aries Aditya Putra.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa