Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sebesar 7,48 Persen Armada Air Minum Dalam Kemasan Melanggar ODOL di Tol Jagorawi

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Sabtu, 26 Juni 2021 | 10:52 WIB
Truk Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) langgar aturan ODOL
Istimewa
Truk Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) langgar aturan ODOL

GridOto.com - Regulasi terkait Zero Over Dimension Over Load (ODOL) sudah sedemikian rigit, termasuk detail dan sanksi hukumnya.

Meski begitu, taat azas dan proses penegakkan hukum masih harus diupayakan secara ketat.

"Kebutuhan logistik dengan biaya rendah menjadi dalih atas pelangaran ODOL, termasuk armada Air Minum Dalam Kemasan (AMDK)," Menurut Ahmad Safrudin, Direktur Eksekutif Komite Penghapusan Bensin Bertimbel (KPBB), saat diskusi virtual, pada Jumat (26/6/2021).

Dikatakan olehnya, sekalipun sebagian besar armada angkutan AMDK ini dalam keadaan prima, namun kelebihan kubikasi tetap berisiko tinggi atas terjadinya potensi kecelakaan.

Baca Juga: Truk ODOL Jadi Sumber Pungli Sampai Rp 7 Miliar Perbulan di Pelabuhan, MTI Dorong Polisi Bertindak Lebih Tegas

Selain itu, masalah ODOL juga dapat menyebabkan percepatan kerusakan infrastruktur.

"Fakta menunjukkan masih adanya pelanggaran ODOL ini oleh armada angkutan barang termasuk angkutan AMDK," katanya lagi.

Berdasarkan data PT Jasa Marga Persero, terdapat 7,48 persen armada AMDK di ruas tol Jagorawi yang melakukan pelanggaran ODOL.

"Sepengamatan kami di lapangan, menunjukkan indikasi hampir semua angkutan AMDK melakukan pelanggaran ODOL," tutupnya.

Baca Juga: Ngeri! Dalam Setahun Kerugian Negara Akibat Truk Odol Capai Rp 43 triliun

Mengingat banyaknya armada AMDK yang melintasi tol Jagorawi, kira-kira sampai kapan nih sob pelanggaran ODOL terus terjadi?

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa