Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sedang Jaya di MotoGP, Suzuki Indonesia Manfaatkan Momentum untuk Promosi, Penjualan Meningkat?

Naufal Shafly - Senin, 26 Oktober 2020 | 21:22 WIB
Ilustrasi Suzuki GSX-R150
Okkie/Gridoto.com
Ilustrasi Suzuki GSX-R150

GridOto.com - Duo pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir dan Alex Rins tampil apik di MotoGP musim 2020.

Tak ayal, hal itu membuat tim Suzuki Ecstar menjadi pemimpin klasemen sementara untuk kategori tim.

Joan Mir juga sejauh ini masih menjadi pemuncak klasemen dengan raihan 137 poin.

Kesuksesan Suzuki di kancah MotoGP membuat berkah tersendiri bagi penjualan motor Suzuki.

Baca Juga: Suzuki Ecstar Tampil Apik di MotoGP, Peminat GSX-R150 Langung Meningkat!

Yohan Yahya, Sales & Marketing Department Head 2W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), mengaku akan memanfaatkan momentum ini sebagai sarana promosi produknya.

"Dengan pencapaian tim Suzuki Ecstar ini, kami tentunya akan memanfaatkan semua lini promosi kami," ucap Yohan saat dihubungi GridOto.com (26/10/2020).

Joan Mir berhasil puncaki klasemen sementara MotoGP 2020
Instagram/@joanmir36official
Joan Mir berhasil puncaki klasemen sementara MotoGP 2020


"Keberhasilan duo Suzuki Ecstar akan kami usung sebagai payung promosi kami," sambungnya.

Saat ini Yohan mengaku, produk Suzuki di kategori sport mendapatkan lonjakan permintaan yang cukup signifikan.

Baca Juga: Enggak Naik Podium di MotoGP Teruel 2020, Ini Permintaan Maverick Vinales ke Yamaha

"Banyak konsumen yang mencari motor sport kami, khususnya GSX-R150 dengan livery MotoGP. Bahkan peningkatannya sekitar 15-20 persen," kata Yohan.

Sebagai informasi, Joan Mir menjadi pemuncak klasemen sementara MotoGP 2020, setelah berhasil finish di posisi ketiga pada MotoGP Teruel 2020.

Joan Mir finish dibelakang Franco Morbidelli (posisi 1) dan rekan setimnya Alex Rins (posisi 2).

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa