Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gerak Bersama UKM

GeBer UKM: Abah Custom, Bengkel 'Umum' yang Jadi Rujukan Komunitas Motor Trail dan Supermoto

Muhammad Rizqi Pradana - Kamis, 15 Oktober 2020 | 20:55 WIB
Hilman Novayanto alias Boa, salah satu punggawa bengkel spesialis Abah Custom yang jadi rujukan komunitas motor trail dan supermoto di Jabodetabek.
Pradana/GridOto.com
Hilman Novayanto alias Boa, salah satu punggawa bengkel spesialis Abah Custom yang jadi rujukan komunitas motor trail dan supermoto di Jabodetabek.

Baca Juga: Bikin Heran, Motor Matik Pakai Rangka Deltabox Ini Ternyata Bawaan Pabrik, Bukan Hasil Kawin Silang

“Almarhum bapak pertama buka bengkel itu di rumah, bilangnya supaya nggak lupa ilmu bongkar-bongkar motor,” kenangnya.

“Waktu itu bapak masih di bagian QC PT Astra Honda Motor (AHM) dekade 1990-an, tapi ngebengkelnya lanjut terus sampai pindah ke Bosowa-Hyosung waktu 2000-an awal,” lanjutnya.

Saat itulah Boa dan Agung Agustian (adiknya) yang juga co-owner Abah Custom, mulai terpapar dan jatuh cinta dengan motor trail dan supermoto.

Tentunya karena salah satu motor yang dipasarkan oleh Bosowa-Hyosung di Indonesia, yaitu motor trail 4 tak berkubikasi 125 cc RX125.

Baca Juga: Modal Selisih Harga, KLX 150 Bisa Kejar Performa Motor Baru KLX 230, Tapi...

“Awalnya agak meremehkan karena cc-nya kecil, tapi setelah coba langsung suka. Bantingannya empuk, tarikan bawahnya ngejambak, enak deh, terutama yang udah dimodifikasi jadi supermoto” ucap Boa.

Ia dan adiknya pun mulai giat ikut komunitas pemilik supermoto sembari membantu mengerjakan motor di bengkel.

Tidak hanya motor supermoto 150 cc, supermoto bermesin besar seperti Yamaha WR250 dan Suzuki DRZ 400-SM juga digarap oleh Abah Custom.
Pradana/GridOto.com
Tidak hanya motor supermoto 150 cc, supermoto bermesin besar seperti Yamaha WR250 dan Suzuki DRZ 400-SM juga digarap oleh Abah Custom.

Hasilnya, banyak teman-teman komunitas mereka yang mampir ke bengkel ayahnya untuk servis.

Bengkel yang saat itu bernama Abah Motor, akhirnya dikenal sebagai bengkel spesialis trail dan supermoto di kalangan komunitas dari seantero Jabodetabek.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa