Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tiga Selebriti Ini Punya Bekas Luka Gegara Lakukan Kebiasaan Buruk Saat Berkendara

Ahyan Putra - Senin, 25 Mei 2020 | 10:27 WIB
Keanu Reeves dan Arch Motorcycle KRGT-1
GQ Youtube Channel
Keanu Reeves dan Arch Motorcycle KRGT-1


GridOto.com - Setiap bekas luka tentu mempunyai cerita di baliknya.

Misalnya, bekas luka karena terjatuh saat sedang berlatih mengendarai motor atau pernah mengalami kecelakaan parah saat berkendara.

Bekas luka tersebut tak hilang dari tubuh dan akan mengingatkan kita pada peristiwa yang pernah dialami.

Baca Juga: Ada Merah, Kuning, Hijau, Biru, Sebenarnya Apa Sih Warna Asli Bensin?

Seperti tiga selebriti ini yang mempunyai bekas luka dengan berbagai kisah di baliknya.

Melansir dari Boredpanda.com, tiga selebriti ini punya bekas luka yang tak hilang karena melakukan kebiasaan buruk saat berkendara.

1. Keanu Reeves

Keanu Reeves punya bekas luka di perut usai berkendara tak gunakan lampu utama saat malam hari
Boredpanda.com
Keanu Reeves punya bekas luka di perut usai berkendara tak gunakan lampu utama saat malam hari

Aktor Hollywood, Keanu Reeves dikenal dengan perannya di film action terkenal, seperti John Wick, Speed, dan Trilogi The Matrix.

Di balik kesibukannya sebagai aktor, rupanya Keanu Reeves juga hobi riding dan mengoleksi motor.

Baca Juga: Banyak yang Belum Tahu, Kenapa Warna Tiap Jenis Bensin Berbeda-beda?

Ternyata aktor di film John Wick ini, mempunyai bekas luka di perut karena alami kecelakaan saat masih muda.

Saat itu, Keanu melakukan riding di Topanga Canyon, California, Amerika Serikat.

Keanu berkendara di malam hari tanpa menggunakan lampu utama atau ia sebut dengan istilah 'Demon Ride'.

Keanu menabrak bukit dan mengakibatkan ia harus dirawat di rumah sakit selama seminggu karena tulang rusuk patah dan limpa pecah.

Baca Juga: Mengintip Sejarah Panjang Perjalanan Pininfarina, Perusahaan Karoseri Top Dunia

Alhasil, Keanu memiliki bekas luka di bagian perut yang menjadi pelajaran berharga bagi dirinya.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : id.wikipedia.org,Boredpanda.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa