Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Yamaha Bertekad Mempertahankan Maverick Vinales di MotoGP Musim 2021

Nur Pramudito - Selasa, 10 Desember 2019 | 12:55 WIB
Bos Tim Monster Energy Yamaha, Lin Jarvis mengaku akan senang jika Maverick Vinales mau bertahan di MotoGP 2021
MotoGP.com
Bos Tim Monster Energy Yamaha, Lin Jarvis mengaku akan senang jika Maverick Vinales mau bertahan di MotoGP 2021

GridOto.com - Bos Tim Monster Energy Yamaha, Lin Jarvis, sangat puas melihat peningkatan performa Maverick Vinales di MotoGP musim 2019.

Hal tersebut yang membuatnya ingin mempertahankan Vinales di skuatnya hingga beberapa musim ke depan.

Maverick Vinales pertama kali bergabung bersama Yamaha pada musim 2017.

Namun hingga berakhirnya musim ini, Vinales masih belum bisa bertarung memperebutkan gelar juara lantaran selalu terhambat.

(Baca Juga: Johann Zarco ke Tim Avintia Racing, Ini Daftar Lengkap Pembalap MotoGP 2020)

Akan tetapi, sejak bersama Yamaha, ia sudah meraih enam kemenangan, sementara Valentino Rossi hanya meraih satu.

Musim ini, Vinales kembali membuktikan bahwa ia punya potensi bertarung di papan atas meski Yamaha tak punya motor paling superior di MotoGP.

Ia menjadi rider Yamaha terbaik, duduk di peringkat ketiga pada klasemen MotoGP 2019, meraih tujuh podium, dan total dua kemenangan.

"Maverick memulai musim tidak dengan cara terbaik. Ia kesulitan pada 5-6 seri pertama," kata Lin Jarvis dilansir GridOto.com dari Speedweek.

"Dan kala itu Valentino Rossi tampil lebih baik, sementara Vinales masih agak 'tersesat'," sambung Jarvis.

(Baca Juga: Johann Zarco Jadi Pembalapnya di MotoGP 2020, Ini Komentar Bos Tim Avintia Racing)

Jarvis pun mengakui bahwa Vinales merupakan aset berharga bagi Yamaha, dan berharap pembalap berusia 24 tahun itu bertahan pada 2021.

Ini adalah langkah krusial, karena banyak rumor yang menyebut bahwa Vinales kini tengah didekati oleh Ducati.

"Vinales satu-satunya rider Yamaha yang mampu meraih dua kemenangan tahun ini, dan saya jelas bakal senang jika ia mau bertahan dengan kami pada 2021 dan selanjutnya," pungkas Lin Jarvis.

Editor : Fendi
Sumber : Speedweek.com

Keajaiban! Kalahkan Max Verstappen, Lando Norris Menang F1 Miami 2024

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa