Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha NMAX Sporty Elegan, Pakai Kombinasi Kaki-kaki Super Mewah

Fedrick Wahyu - Selasa, 8 Oktober 2019 | 11:13 WIB
Yamaha NMAX 2017 Juara Kelas Master
Agus Salim / OTOMOTIF
Yamaha NMAX 2017 Juara Kelas Master

GridOto.com - Begitu populernya sebuah motor pasti akan semakin banyak pula yang berniat untuk memodifikasinya.

Contohnya adalah Yamaha NMAX, modifikasi skutik gambot ini begitu banyak dan beragam salah satunya milik Rendra Kurniadi dari bengkel SRK Motoworks, Medan ini.

“Konsepnya sport elegan, makanya lebih banyak pakai komponen plug and play, dan semua pakai ori,” sebut Rendra.

Lampu utama isinya sudah ganti projector LED copotan dari Mitsubishi Pajero Sport
Agus Salim / OTOMOTIF
Lampu utama isinya sudah ganti projector LED copotan dari Mitsubishi Pajero Sport

Mulai dari bodi, kelir silver, hitam dan aksen merah membuat NMAX ini terlihat begitu elegan dan mewah.

(Baca Juga: Crash Bar Unik untuk Yamaha NMAX Hasil Bikin Sendiri, Modal Mesin Las dan Gerinda Doang)

“Terinspirasi dari warna McLaren,” ujarnya sambil bilang cat dan pernis pakai Spies Hecker.

Lalu beberapa bagian bodinya diberi lapisan serat karbon agar lebih menawan lagi saat dipandang.

Setang sudah ganti model jepit, yang juga jadi tempat EFI Meter Koso
Agus Salim / OTOMOTIF
Setang sudah ganti model jepit, yang juga jadi tempat EFI Meter Koso

Aksen serat karbon ini juga terlihat pada bagian rodanya, pelek keluaran RCB ini kemudian dipadukan dengan kaliper Brembo depan-belakang.

Bahkan suspensinya sudah diupgrade menggunakan part premium yakni garpu depan upside down dari Nui dan Ohlins untuk yang belakang.

(Baca Juga: Gaya Megatron Sudah Ada, Kini Giliran Yamaha NMAX Optimus Prime Nongol)

Upside down bersanding dengan kaliper 4 piston, mantap!
Agus Salim / OTOMOTIF
Upside down bersanding dengan kaliper 4 piston, mantap!

Sektor kemudi juga tak luput untuk dimodifikasi menggunakan setang clip-on yang dikombo dengan handgrip dan Spion Rizoma serta ada tambahan EFI meter Koso.

Untuk area mesin, NMAX ini mendapat piston dan blok mesin dari Athena dan muffler knalpot IX Race.

Dengan segala modifikasi tadi, Yamaha NMAX ini sekarang tampil lebih elegan serta mewah deh.

Suspensi Ohlins, pelek dan cover CVT berlapis karbon, sporty juga kan?
Agus Salim / OTOMOTIF
Suspensi Ohlins, pelek dan cover CVT berlapis karbon, sporty juga kan?

Data modifikasi:
Sokbreker depan: Nui
Sokbreker belakang: Ohlins
Ban: Metzeler 120/70-14 & 140/70-14
Pelek: RCB
Cat: Spies Hecker
Pernis: Spies Hecker
Piston & blok: Athena
Spion: Rizoma
Handgrip: Rizoma
Knalpot: IX Race
Jok: MBtech
EFI meter: Koso

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Mitsubishi Pajero Sport Modal Ganti Pelek Saja Jadi Begini Gantengnya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa