Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Selisih Miliaran Rupiah, Tahu Gak Bedanya New Range Rover dan New Range Rover Sport?

Dio Dananjaya - Selasa, 15 Mei 2018 | 06:00 WIB
New Range Rover dan New Range Rover Sport punya selisih harga hingga miliaran rupiah
Dio / GridOto.com
New Range Rover dan New Range Rover Sport punya selisih harga hingga miliaran rupiah

GridOto.com - New Range Rover dan New Range Rover Sport resmi diluncurkan pada Senin (14/5/2018).

Sebagai tipe flagship, New Range Rover dijual lebih mahal dengan harga Rp 3,699 miliar dan Rp 4,199 miliar.

Sementara New Range Rover Sport dibanderol Rp 2,999 miliar.

Artinya ada selisih harga sekitar Rp 700 juta dan Rp 1,209 miliar di antara New Range Rover dan New Range Rover Sport.

(BACA JUGA: Mesin Masih Standar, Prelude Ini Berencana Mau Engine Swap!)

Lantas, apa sih beda kedua model tersebut?

Tommy Handoko, Product Planning Logistic Manager PT Wahana Auto Ekamarga (WAE), authorized distributor Jaguar Land Rover di Indonesia, menyebutkan setidaknya ada 5 perbedaan.

Segmen pengguna

Kedua model SUV baru dari Land Rover ini memiliki segmen berbeda.

(BACA JUGA: Kalah Dari Perempuan, Pembalap Indonesia yang Balapan di Italia Tetap Tampil Luar Biasa)

Menurut Tommy, New Range Rover Sport menyasar segmen pengguna yang lebih muda daripada New Range Rover.

"Sebab New Range Rover Sport menonjolkan sisi yang lebih sporty ketimbang sisi kenyamanan, ini yang lebih disukai konsumennya," katanya.

Performa mesin dan transmisi

Ditujukan untuk pengguna yang lebih muda, performa mesin dan transmisi kedua model SUV premium ini juga dibedakan.

(BACA JUGA: Ribet Bawa Helm Full Face Double Kalau Pakai Motor Sport? Ini Solusinya Sob! )

Walaupun keduanya menggunakan mesin bensin V6 supercharged berkapasitas 3.000 cc, yang punya tenaga serupa yakni sebesar 340 dk dan 450 Nm.

"Karakter New Range Rover Sport lebih sporty, yang ditunjukkan lewat figur akselerasi lebih cepat," sebut Tommy.

Menurut data spek, akselerasi New Range Rover dari 0-100 km/jam tuntas dalam 7,2 detik.

Sedangkan New Range Rover lebih lambat.

Yakni 7,4 detik untuk varian 3.0 SWB dan 7,8 detik untuk varian 3.0 LWB.

Dimensi kendaraan

Secara dimensi New Range Rover Sport lebih kecil dari New Range Rover.

Hal ini tentu berpengaruh ke pengendaliannya, yang diklaim lebih sporty dan dinamis.

Fitur keamanan

Berbicara fitur keamanan, New Range Rover lebih lengkap daripada New Range Rver Sport.

Hal ini berkat dua fitur tambahan, yakni adaptive dynamics dan reverse traffic detection.

Sementara fitur keamanan lainnya masih tergolong sama.

Termasuk fitur Terrain Response yang memberikan pilihan mudah dalam menghadapi rintangan di berbagai permukaan jalan.

Sistemkeselamatan lain yang bersifat standar ada Cornering Brake Control (CBC), Roll Stability Control (RSC), dan Dyanmic Stability Control (DSC).

Kemudian terdapat pula Electronic Traction Control (ETC), Hill Descent Control (HDC), Hill Launch Assists, hingga Lane Departure Warning.

Fitur kenyamanan

New Range Rover memiliki kenyamanan yang lebih baik ketimbang New Range Sport.

Salah satunya berkat wheelbase yang lebih panjang, khususnya pada varian Long Wheelbase.

"Sehingga membuat ruangan kabin lebih luas, tipe Long Wheelbase 20 cm lebih panjang di penumpang belakang," ungkap Tommy.

Di samping itu, hadirnya beberapa sentuhan material kayu dan kulit asli membuatnya terkesan lebih mewah.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa