Royal Enfield Hunter 350 Velg Jari-Jari Enggak Masuk Indonesia, Ini Alasannya

Muhammad Farhan - Rabu, 7 Desember 2022 | 17:35 WIB

Royal Enfield Hunter 350 Retro saat peluncurannya di Thailand (Muhammad Farhan - )

GridOto.com - Terungkap kalau Royal Enfield Hunter 350 varian velg jari-jari ternyata enggak masuk Indonesia, inilah alasannya.

Diluncurkan secara resmi pada 6 Desember 2022, Hunter 350 hanya ditawarkan dalam dua varian yaitu Dapper dan Rebel.

Untuk harganya, Hunter 350 Dapper ditawarkan dengan banderol Rp 106,4 juta, sedangkan varian Rebel sedikit lebih mahal yaitu Rp 108,2 juta OTR Jakarta.

Secara umum untuk spesifikasi hingga kelengkapan kedua varian tersebut identik, hanya beda dari segi laburan warna saja.

Farhan
Royal Enfield Hunter 350 varian Dapper

Detailnya pada Hunter 350 Rebel punya tangki warna two tone, sementara Hunter 350 Dapper tangkinya berwarna single tone.

Masing-masing varian punya 3 pilihan warna yaitu Dapper Grey, Dapper Ash, dan Dapper White, serta Rebel Blue, Rebel Black, dan Rebel Red.

Sementara kalau dibandingkan dengan pilihan yang ada di pasar luar, seluruh varian tersebut masuk dalam tipe Hunter 350 Metro.

Seluruh tipe Hunter 350 Metro punya tampilan yang sporty dan kekinian, serta fitur yang lebih lengkap.

Seperti stoplamp LED, rem cakram belakang, sistem ABS dual channel, dan velg cast wheel dengan ban tubeless.