Bikin Aki Lebih Awet, Begini Cara Pakai Start Stop Engine yang Tepat

Radityo Herdianto - Jumat, 21 Oktober 2022 | 10:00 WIB

Engine start stop button All New Honda BR-V (Radityo Herdianto - )

GridOto.com - Bikin aki lebih awet, begini cara pakai start stop engine yang tepat.

Kebanyakan mobil sekarang sudah menggunakan starter mesin model tombol start stop engine.

Penggunaan start stop engine ternyata berpengaruh terhadap usia aki mobil.

Hal ini dijelaskan oleh Hadi, Director PT Wacana Prima Sentosa, produsen aki Massiv di Indonesia.

"Pada dasarnya starter model tombol start stop engine memiliki dua tahap dalam proses menyalakan mesin mobil," sebut Hadi.

"Mirip seperti kunci putar yang ada dua tahap kontak, hanya beda caranya," sambungnya.

Andhika Arthawijaya/Dok. OTOMOTIF
Ilustrasi kepala aki selalu kendur meski sudah dikencangkan bautnya
Baca Juga: Tidak Bisa Asal, Seperti Ini Air Aki yang Bagus untuk Aki Mobil

Hadi menjabarkan cara yang benar untuk starter mesin dengan tombol star stop engine.

Pertama tekan tombol start stop engine tapi tidak menginjak pedal rem atau kopling.

Maka instrumen dan elektrikal mobil akan aktif (kontak ON).