Sekarang Harganya Mulai Gelap, Ternyata Harga Baru Yamaha F1ZR dan RX-King di Tahun 2000 Cuma Segini

Dida Argadea - Rabu, 12 Januari 2022 | 17:45 WIB

Yamaha F1ZR (Dida Argadea - )

GridOto.com - Di zaman sekarang motor bermesin 2-tak memang terasa ketinggalan zaman.

Salah satu sebabnya karena suaranya yang cenderung bising, asap yang megepul, hingga konsumsi BBM yang cenderung lebih boros dibanding mesin 4-tak.

Meski begitu soal performa mesin 2-tak boleh diacungi jempol.

Untuk kapasitas yang sama, mesin 2-tak terasa lebih ngejambak dibanding mesin 4-tak, setuju enggak?

Makanya meski ketinggalan zaman tapi penggemar motor 2-tak masih tetap ada.

Bahkan beberapa motor 2-tak saat ini juga jadi incaran, seperti motor lansiran Yamaha.

Ambil contoh, Yamaha F1ZR dan tentu saja RX King yang hingga kini masih banyak penggemarnya.

Soal harga pun boleh dibilang sudah mulai gelap, soalnya unitnya juga jadi buruan kolektor sih.

Padahal harga barunya dulu cukup terjangkau lho, penasaran enggak berapa?

Baca Juga: Yamaha Gear 125 Pasang Livery Caltex ala F1ZR, Kaki-kakinya Menarik